spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Membahas Pengelolaan Sampah di Kota Tepian, Andi Harun Terima Kunjungan CRIC

SAMARINDA – Wali Kota Samarinda, Andi Harun menerima kunjungan dari pimpinan Asia Climate Resilient and Inclusive Cities (CRIC) di Anjungan Karang Mumus, Balaikota Samarinda, pada Senin (20/2/2023). Kunjungan tersebut tak lain guna membahas terkait dengan pengelolaan sampah di Kota Samarinda.

Andi Harun mengatakan bahwa tujuan kehadiran pimpinan CRIC itu antara lain hendak melihat problem dasar yang dialami Samarinda dalam pengelolaan sampah. Termasuk juga membahas masih adanya perilaku membuang sampah di sungai.

“Mereka ingin melihat problem-problem dasar, problem-problem utama dalam hal pengelola sampah kita bahas tadi semuanya mulai dari TPA, TPS, pemilahan sampah,” ucap Andi Harun.

Selain itu, Andi Harun juga mengungkapkan bahwa dalam pertemuan itu kedua belah pihak juga berdiskusi tentang upaya Pemerintah Kota Samarinda mengubah sampah menjadi energi terbarukan.

Dari hasil pertemuan itu, selanjutnya akan menjadi bahan pembahasan internal CRIC untuk memberikan saran atau rekomendasi pengelolaan sampah yang relevan dengan problem yang ada di Samarinda.

“Nanti akan menjadi bahan diskusi di CRIC untuk kita diberi semacam saran dan masukan bagaimana model sistem pengelolaan sampah di Samarinda yang relevan dengan problem-problem tersebut,” pungkasnya. (adv/vic)

BACA JUGA :  Teri Berpengawet Ditemukan di Pasar Segiri, Disdag Samarinda Paparkan Cara Deteksinya
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.