spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Liga Pelajar Bontang 2024: Saatnya Pelajar SMA/SMK Unjuk Gigi di Arena Esport

BONTANG – Kesempatan emas bagi para pelajar SMA/SMK yang bercita-cita menjadi atlet esport profesional kini hadir di Kota Bontang. Dispoparekraf Bontang akan menggelar Liga Pelajar Bontang 2024, sebuah turnamen esport khusus bagi para pelajar yang hobi dan memiliki skill di dunia game kompetitif. Event ini akan berlangsung di Pendopo Rumah Jabatan Wali Kota Bontang pada 2 dan 3 November 2024 mendatang.

Turnamen esport ini mengangkat tiga game populer, yaitu Mobile Legends: Bang Bang, Honor of King, dan Free Fire. Para pelajar yang memiliki keahlian di salah satu game ini dapat mendaftar dan membuktikan kemampuan mereka di ajang kompetisi terbesar bagi pelajar di Bontang ini.

“Melalui Liga Pelajar Bontang 2024, kami ingin memberikan wadah bagi para pelajar untuk mengasah keterampilan mereka di dunia esport, sekaligus menjadikan esport sebagai kegiatan positif yang bisa dikembangkan secara profesional,” ujar perwakilan Dispoparekraf Bontang.

Bagi yang ingin mengikuti turnamen, berikut ini kontak pendaftaran berdasarkan cabang game:

  • Mobile Legends: Bang Bang: 0822-2932-1665
  • Honor of King: 0852-5075-5571
  • Free Fire: 0821-5380-3786

Syarat Pendaftaran Peserta:

  • Terdaftar sebagai pelajar SMA/SMK/sederajat di Kota Bontang.
  • Mewakili sekolah (dilengkapi surat rekomendasi dari sekolah).
  • Memiliki Kartu Tanda Pelajar.
  • Mengisi formulir pendaftaran.
  • Setiap pelajar hanya boleh mendaftar di satu cabang game.

Turnamen ini diharapkan dapat menjadi ajang pencarian bakat esport yang nantinya akan mewakili Kota Bontang di tingkat yang lebih tinggi. Bagi yang berminat, segera daftarkan diri dan jangan lewatkan kesempatan untuk menunjukkan kemampuan di panggung esport Bontang. (adv)

Editor: Agus S

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti