PASER – Aksi pencurian kian merajalela. Perbuatan yang meresahkan ini mengakibatkan kerugian dan membuat hunian, yang seharusnya menjadi tempat yang nyaman, terasa tidak aman akibat tindak pidana pencurian.
Salah satu korban adalah TB (29), seorang penghuni rumah di RT 04, Desa Tapis, Kecamatan Tanah Grogot, yang rumahnya dibobol maling pada Selasa (1/10/2024) lalu. Tidak hanya sekali, tempat tinggalnya diduga beberapa kali disatroni maling saat penghuninya tidak berada di rumah.
Menurut pengakuannya, ia tidak berada di rumah sejak pukul 09.00 WITA dan saat kembali pada pukul 17.30 WITA, ia mendapati rumah yang biasanya rapi, kini dalam keadaan berantakan. Merasa ada yang tidak beres, korban mencurigai rumahnya telah dibobol oleh pencuri.
“Ini kali ketiga saya menduga rumah tempat kami tinggal dibobol maling. Sepertinya pelaku tahu saya tidak ada di rumah,” ungkapnya pada Rabu (2/10/2024).
Barang-barang yang hilang antara lain tabung gas elpiji, celengan koin, tas selempang, harddisk, dan beberapa jam bermerek. Korban mencurigai bahwa kehilangan tersebut dilakukan oleh maling yang membobol rumahnya.
“Saat saya tiba, kamar sudah berantakan. Setelah saya periksa seluruh rumah, ternyata di dapur tabung gas sudah hilang. Pintu samping terbuka dan pengait jendela dalam keadaan rusak,” jelasnya.
Selain itu, korban mengaku beberapa barang berharga lainnya berpindah posisi dari tempat semula. Ia menduga pelaku berencana mencuri koleksi sepatu karena sepatu tersebut sudah berada di dapur, padahal seharusnya berada di rak.
“Sepatu hampir hilang karena sudah berpindah tempat. Untungnya, laptop masih ada karena saat itu tertutup jaket dan tidak terlihat,” katanya.
Korban telah melaporkan peristiwa tersebut kepada Kepala Desa (Kades) Tapis dan Ketua RT setempat, serta disarankan untuk melaporkan kejadian ini ke pihak berwajib. Meskipun kerugian materil tidak terlalu besar, namun rasa aman di wilayah tersebut perlu mendapat perhatian.
Informasi yang berkembang menyebutkan bahwa peristiwa pencurian ini tidak hanya dialami oleh korban, tetapi juga oleh tetangga lainnya. “Sebelumnya yang hilang adalah tabung gas dan sepasang sepatu bermerek. Ini akan saya laporkan ke polisi. Tetangga juga katanya pernah kemalingan,” tambahnya.
Pewarta: TB Sihombing
Editor: Agus S