spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Kunker Danrem 091/ASN, Kunjungi Demplot Ketahanan Pangan Milik Kodim Kukar

TENGGARONG – Komandan Korem (Danrem) 091/Aji Suryanata Kusuma, Brigjen TNI Yudhi Prasetiyo, melakukan kunjungan kerja (kunker) perdananya ke Makodim 0906/Kukar. Menjadi salah satu rangkaian acara peletakan batu pertama pembangunan Gedung C Kodim 0906/Kukar.

Tak hanya itu, kesempatan kunker ke Kukar sendiri, dimanfaatkan oleh Yudhi untuk melihat secara langsung demplot ketahanan pangan yang dikerjakan oleh Kodim 0906/Kukar. Tepat disamping Makodim 0906/Kukar. Menjadi salah satu sinergitas yang dilakukan bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kukar.

“Bahwa ketahanan pangan adalah program TNI AD. Kasad telah memerintahkan kita untuk membuat ketahanan pangan masing-masing wilayah,” ujar Yudhi pasca melihat demplot, Selasa (27/6/2023).

Inipun diakui oleh Yudhi menjadi suatu peluang yang harus benar-benar ditangkap. Terutama dalam hal pemenuhan pangan untuk Ibu Kota Nusantara (IKN). Disaat pemerintah pusat gencar membangun infrastruktur, maka peluang Kukar untuk bisa menyuplai pangannya. Karena bakal banyak pendatang yang memasuki wilayah IKN kelak.

“Diharapkan itu berjalan seimbang, saatnya masyarakat IKN banyak berpindah. Saat itu Kodim bisa melayani pangan mereka,” tutup Yudhi. (afi)

BACA JUGA :  Diiming-imingi Main PS, Bocah 13 Tahun di Tenggarong Alami Percobaan Pencabulan
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img