spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Kukuhkan Guru Penggerak dan Bunda PAUD, Bupati Berau: Ciptakan SDM Profesional untuk Generasi Emas


TANJUNG REDEB – Bupati Berau, Sri Juniarsih mengukuhkan Guru Penggerak dan Bunda PAUD se- Kabupaten Berau di Balai Murafakat, Jalan Cendana, Kecamatan Tanjung Redeb, pada Jumat (20/9/2024).

Dalam kesempatannya, Bupati Sri Juniarsih mengucapkan selamat kepada 24 guru penggerak yang telah dikukuhkan. Diketahui bersama, program guru penggerak merupakan langkah strategis dari Kemendikbud untuk mewujudkan guru yang berdaya dan meningkatkan kualitas pembelanjaran.

“Yang berorientasi pada peningkatan proses dan hasil belajar hasil didik,” ungkap Sri.

Lanjutnya, di Kabupaten Berau telah beberapa kali dilaksanakan lokakarya, pendidikan guru penggerak hingga tahun ini bisa memiliki guru penggerak. “Pencapaian ini luar biasa. Dengan ini bisa meningkatkan kualitas SDM kita,” ujarnya.

Sri mendorong Dinas Pendidikan dan seluruh perangkat terkait bersama membangun pendidikan di Kabupaten Berau. “Mari sama-sama kita ciptakan SDM guru profesional untuk generasi emas Kabupaten Berau,” tuturnya.

Dirinya meminta Bunda Paud yang dikukuhkan bisa melakukan amanat yang diemban dengan sebaik-baiknya. “Tumbuhkan generasi cerdas sejak belia. Berperan aktif juga dalam pencegahan kasus stunting di wilayah kerja masing-masing,” ucapnya.

Ia juga meminta Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait untuk mendukung kinerja bunda paud dan Himapaudi.

Selaku Bunda Paud Kabupaten Berau, Sri menekankan para Bunda Paud dan Guru Penggerak untuk terus mengamati tumbuh kembang anak di setiap wilayahnya seperti di tempat penitipan anak, kelompok bermain, taman kanak-kanak dan posyandu paud.

“Pantau tumbuh kembang anak. Pastikan asupan gizinya. Dan pastikan keadaan Paud Ramah Anak. Mari bersama kita membangun generasi emas,” pungkasnya. (adv/dez)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti