spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

KukarLand Festival 2023 Pecahkan Rekor, 7 Ribu Penonton Mengenakan Pesapu

TENGGARONG – Tak hanya sukses menghentak puluhan ribu penonton dalam KukarLand Festival 2023 Day 1, Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Pemkab Kukar) berhasil membukukan rekor. Yakni penggunaan Pesapu, bagi para pengisi acara, talent hingga penonton yang memadati lapangan Stadion Aji Imbut Tenggarong Seberang.

Sebanyak 2 ribu Pesapu yang ditarget untuk bisa memecahkan rekor Museum Rekor Indonesia (MURI) akhirnya terwujud. Dengan total penonton yang memakai Pesapu mencapai 7 ribu orang. Melebihi dari target yang didaftarkan Pemkab Kukar di MURI. Pesapu sendiri diketahui, merupakan pengikat kepala khas Kutai.

“Jadi pada hari ini MURI mencatat sebuah kegiatan yaitu mengenakan tutup kepala pesapu terbanyak,” Senior Costumer Relation Manager MURI, Andre Purwandono.

Kepastian terpecahkannya rekor, melalui verifikasi di pintu masuk ke dalam Stadion Aji Imbut Tenggarong Seberang. Sehingga pihaknya memastikan memiliki catatan penilaian, yang memastikan rekor yang ditargetkan tercapai.

“Ajuan sesuai panitia yaitu 2.000 Pesapu, perhitungannya sesuai yang dibagikan juga sudah habis sama yang didaftarkan ke kami,” tutup Andre.

BACA JUGA :  Satgas Pangan Kukar Minta Warga Jangan Permainkan Harga Minyak Goreng

Terpisah, Wakil Bupati Kukar, Rendi Solihin, pun menerima laporan ada sebanyak 7 ribu Pesapu yang berhasil dibagikan dan dipakai oleh penonton yang datang. Untuk menikmati sederet artis kenamaan ibu kota, dalam rangkaian KukarLand Festival 2023.

“Teman-teman MURI juga sudah melaporkan kami ada 7 ribu penggunaan pesapu yang dipantau dan diatur di depan gate pintu masuk,” kata Rendi.

KukarLand Festival 2023 Day 1 rupanya disambut antusias oleh masyarakat Kalimantan Timur (Kaltim). Terbukti dengan diperkirakan sebanyak 60 ribu penonton yang memadati lapangan Stadion Aji Imbut Tenggarong Seberang.

Dimana menghadirkan musisi lokal serta artis dan grup band beken dari ibu kota. Diantaranya Tipe-X, Kapital, Maliq & D’essentials, Guyon Waton dan Setia Band di hari pertama. Dilanjutkan hari kedua artis dan grup band Club’ Dangdut Racun, Soegi Bornean, Potret Band dan grup legendaris Rhoma Irama dan Soneta Band.

Penulis: Muhammad Rafi’i
Editor : Nicha Ratnasari

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img