TENGGARONG – Persiapan demi persiapan terus dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kutai Kartanegara (Kukar), dalam tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kukar 2024. Salah satunya memastikan logistik berupa surat suara yang berisikan 3 pasangan calon (paslon), bisa selesai dan tiba di Kukar tepat waktu.
Yakni dengan mendatangi langsung lokasi percetakan surat suara milik PT Temprina Media Grafika di Semarang. Serta percetakan surat suara PT Pura Barutama di Kudus, pada Jumat(18/10/2024) silam.
Ketua KPU Kukar, Rudi Gunawan, memastikan bahwa proses percetakan berjalan sesuai rencana. Bahkan ia optimis percetakan surat suara untuk Pilkada Kukar 2024 akan selesai tepat pada waktunya. Dimana menargetkan logistik surat suara akan dikirim oleh dua percetakan tersebut ke Kukar, pada 20 Oktober 2024.
“Tanggal 26-27 Oktober 2024 sudah bisa didistribusikan ke seluruh wilayah Kabupaten Kutai Kartanegara,” ungkap Rudi Gunawan.
Tidak hanya mempersiapkan logistik saja, KPU Kukar pun tengah mempersiapkan tahapan lainnya jelang hari pencoblosan 27 November 2024 mendatang. Salah satunya juga mempersiapkan tahapan debat paslon. Direncanakan selama dua tahapan. Debat sendiri akan dilaksanakan dalam tahapan masa kampanye. Hingga kini KPU Kukar pun sedang menggodok waktu dan tempat pelaksanaan tahapan debat paslon Pilkada Kukar. (Adv)
Penulis : Muhammad Rafi’i