spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Komisi III Sidak Jembatan Rusak di Bontang Kuala

BONTANG – Rombongan anggota Komisi III DPRD Bontang melakukan Inspeksi Mendadak (sidak) untuk meninjau jembatan rusak yang berada di Bontang Kuala (BK).

Ketua Komisi III DPRD Bontang, Amir Tosina mengatakan sangat kurangnya perhatian Pemerintah Kota (Pemkot) terhadap kampung wisata, di mana ini adalah tempatnya wisata Kota Bontang. Sehingga orang-orang berdatangan ke Bontang untuk berkunjungi tempat wisata ini.

“Tentunya saya sangat menyayangkan dengan keadaan akses jalan yang rusak tidak beraturan seperti ini. Ini tempat wisata, kenapa malah tidak ada perhatian khusus dari pemerintah,” ucapnya saat melakukan sidak, Selasa (2/1/2024) kemarin.

Pada kesempatan yang sama, salah satu warga RT.10, Kelurahan Bontang Kuala, Eko mengatakan bahwa awal mula jembatan patah tersebut akibat adanya kendaraan roda tiga yang masuk untuk melintas. Sehingga membuat jembatan kayu di BK ambruk lalu patah.

“Ada kendaraan roda tiga yang melintas, sehabis itu jembatan langsung patah. Untungnya tidak ada korban di kejadian ini. Apalagi perbaikan jembatan juga hanya di tambal sulam,” tambahnya.

BACA JUGA :  Babinsa Koramil 0908-02/Muara Badak Beri Semangat Anak-anak agar Tak Takut Divaksin

Lurah Bontang Kuala, Suiza Ixan mengatakan tahun ini daerah BK memang mendapatkan anggaran untuk perbaikan jembatan, akan tetapi untuk lokasi di RT.20 saja.

“Untuk perbaikan jembatan di RT.10 inisiatif dari kelurahan sendiri, menggantikan papan jembatan yang rusak sepanjang empat meter,” tutupnya.

Penulis: Dwi S

Editor: Nicha R

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img