spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ketua DPRD Kukar Terima Kunker Pangdam VI/Mulawarman di Makodim 0906/Kukar

TENGGARONG – Ketua DPRD Kutai Kartanegara (Kukar), Abdul Rasid, ikut menerima kunjungan kerja (kunker) Pangdam VI/Mulawarman Mayjen TNI Tri Budi Utomo, di Makodim 0906/Kukar, Rabu (2/11/2022).

Kunker yang dilakukan Pangdam Tri Budi Utomo, dalam rangka meninjau lokasi lahan perumahan Kodim 0906/Kukar. Sekaligus melihat langsung ketahanan pangan yang dikerjakan Kodim 0906/Kukar di Desa Jonggon, Kecamatan Loa Kulu, Kukar.
Menurut Abdul Rasid, secara garis besar kunker orang nomor satu di Kodam VI/Mulawarman, melihat sejauh mana kolaborasi yang dilakukan Pemkab Kukar dengan Kodim 0906/Kukar.

“Berkaitan dengan penguatan sektor pertanian dan stabilitas di Kukar,” ujar Rasid.
Kodim 0906/Kukar ikut berperan aktif dalam membantu Kukar sebagai lumbung pangan di Kaltim, melalui agenda TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD), dilanjutkan dengan Karya Bakti sektor pertanian. Kolaborasi TNI-Pemkab Kukar ini msangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

“Mudah-mudahan sinergi TNI dan Pemkab bisa jalan terus, sehingga keamanan dan stabilitas di Kukar bisa tetap terjaga. Dalam menyiapkan ketahanan pangan di Kukar dan IKN,” tutup Rasid. (adv/afi)

⚠️ Peringatan Plagiarisme

Dilarang mengutip, menyalin, atau memperbanyak isi berita maupun foto dalam bentuk apa pun tanpa izin tertulis dari Redaksi. Pelanggaran terhadap hak cipta dapat dikenakan sanksi sesuai UU Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta dengan ancaman pidana penjara maksimal 10 tahun dan/atau denda hingga Rp4 miliar.

62.1k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img