spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ketua DPRD Bertolak ke Jakarta Hadiri Pelantikan Pj Gubernur Kaltim, Enggan Sebut Siapa Yang Akan dilantik

SAMARINDA – Ketua DPRD Kaltim Hasanuddin Mas’ud memastikan dirinya akan menghadiri pelantikan Penjabat (Pj) Gubernur Kaltim di Jakartq, Senin (2/10/2023). Namun ia tidak membeberkan siapa nama yang akan dilantik esok hari.

Ia hanya mengungkapkan, Pj Gubernur Kaltim mengerucut ke dua nama yakni Akmal Malik dan Alimuddin. Ia mengaku belum mendapat keputusan siapa yang akan dilantik sebagai Pj Gubernur Kaltim yang akan menggantikan Isran Noor yang telah berakhir masa jabatannya. Yang jelas nama yang disebutkan merupakan dua dari usulan nama yang menjadi rekomendasi DPRD Kaltim.

“Belum dapat keputusan nama sejauh ini masih menunggu, tapi yang kami ketahui sudah ada dua nama yang mengerucut yaitu pak Akmal Malik dan pak Alimuddin,” ungkapnya via telepon, Minggu (1/10/2023).

Sementara mengingat masa jabatan Isran- Hadir telah berakhir per 30 September 2023, sementara pelantikan dilaksanakan 2 Oktober 2023, kekosongan jabatan akan diisi oleh Sekdaprov Kaltim Sri Wahyuni yang menjabat sebagai Pelaksana Harian (Plh).

“Sekda langsung yang menjadi Plh karena ini sifatnya sementara untuk mengisi kekosongan satu hari dan kebetulan tepat pada perayaan Hari Kesaktian Pancasila,” pungkasnya.

BACA JUGA :  Kaltim Peringati HUT ke-67, Ketua DPRD : IKN Jadi Tantangan Besar, Siapkan SDM Unggul

Redaksi juga telah menghubungi Pimpinan dan Anggota DPRD Kaltim lainnya yang mendapat undangan pelantikan untuk memastikan siapa Pj Gubernur Kaltim. Tak satupun yang memberikan konfirmasi siapa tokoh yang dilantik Selasa besok.

Meski siapa yang menjadi Pj Gubernur Kaltim tak disebut pihak “Karang Paci”. Mediakaltim.com melalui sumber terpercaya di Kemendagri yang enggan disebutkan namanya, telah mendapat konfirmasi beberapa hari bahwa Akmal Malik yang akan menjadi Pj Gubernur Kaltim dan akan dilantik Selasa besok.(eky)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img