spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Kaltim Siap Kolaborasi Wujudkan Lapangan Kerja di Sektor Parekraf

JAKARTA – Perkembangan zaman globalisasi tidak terhindarkan lagi oleh masyarakat di dunia. Tak terkecuali masyarakat Kaltim. Pertumbuhan ekonomi harus terus dibangun demi kemajuan dan kesejahteraan rakyat.

Salah satu solusi membangun perekonomian bangsa itu adalah Pemerintah Pusat melakukan upaya melalui sektor pariwisata dan ekonomi kreatif (Ekraf) menjadi pendukung pertumbuhan kesejahteraan rakyat.

Wagub Kaltim H Hadi Mulyadi usai menghadiri dan menerima penghargaan pada malam puncak Apresiasi Pemasaran Pariwisata Indonesia (APPI) 2023 mengharapkan adanya kolaborasi seluruh pihak untuk mendukung semua itu.

“Sesuai arahan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno, agar pada 2024, semuanya melakukan pergerakan pariwisata dan ekraf. Maka, tanpa kolaborasi yang penuh melibatkan semua pihak tak akan bisa tercapai,” ucap Wagub Hadi Mulyadi, di Kantor Kementerian Pariwisata dan Ekraf RI Jakarta, Senin (17/7/2023) malam.

Diyakini pengembangan pariwisata dan ekraf, maka 4,4 juta lapangan pekerjaan akan tercipta, tak terkecuali Provinsi Kaltim juga akan mendapatkan dampaknya.

Jumlah potensi lapangan pekerjaan itu menurut orang nomor dua Benua Etam itu, bukanlah kaleng-kaleng di industri pariwisata dan ekonomi kreatif dengan target mencapai 1,4 miliar pergerakan se Indonesia.

BACA JUGA :  Penampilan Musisi Jazz, Meriahkan Suasana Malam Bara's CFD

“Kita harapkan Kaltim mampu menjadi salah satu motor penggerak program nasional itu. Pasti bisa, asal bersama-sama kerja keras dan kolaborasi. Sehingga lapangan pekerjaan pun terbuka lebar di daerah ini,” ungkapnya.

Apalagi, potensi di Kaltim juga banyak dari sektor pariwisata dan ekonomi kreatif. Misal, potensi wisata Kepulauan Derawan dan Maratua serta sekitarnya. Juga wisata hutannya hingga kerajinan tangan serta kuliner maupun seni dan budaya dapat diunggulkan diberbagai event daerah. Contohnya Festival Erau di Kutai Kartanegara hingga Festival Budaya Pampang. (adv/diskominfokaltim)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img