spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Jokowi Tunjuk Sri Wahyuni Jabat Sekdaprov Kaltim, Pelantikan Digelar di Kantor Gubernur

SAMARINDA – Proses seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Madya untuk posisi Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) mencapai klimaksnya.

Nama Sri Wahyuni, yang selama ini menjabat Kepala Dinas Pariwisata  Kaltim, ditunjuk Presiden Jokowi untuk menjabat Sekdaprov Kaltim.

Ini berarti Sri Wahyuni  menyisihkan dua calon Sekprov lain yakni Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kaltim Ismiati dan Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kaltim Diddy Rusdiansyah.

Beredar undangan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Pimpinan Tinggi Madya Sekdaprov Kaltim berlangsung pada Rabu (30/3/2022) bertempat di Pendopo Odah Etam Kantor Gubernur Kaltim.

Saat dikonfirmasi, Kepala Biro Administrasi Pimpinan (Adpim) Sekdaprov Kaltim HM Syafranuddin membenarkan agenda pelantikan tersebut. Ia juga membenarkan bahwa Sri Wahyuni akan dilantik sebagai Sekdaprov Kaltim.

“Iya rencana besok (Rabu, 29/3/2022) pelantikannya, jam 9 pagi. InsyaAllah Bu Sri sebagai sekda. Sudah ada keppresnya,” jawabnya melalui pesan singkat yang diterima Rabu (29/3/2022).

Sebelumnya, Gubernur Kaltim Isran Noor mengajukan 3 calon Sekdaprov Kaltim ke Menteri Dalam Negeri, untuk menjalani seleksi oleh tim penilai akhir yang dipimpin Presiden Jokowi. Sekdaprov Kaltim terpilih, akan dilantik berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) yang ditandatangani presiden. (eky)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti