spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Gulai Kambing Isi Sabu Nyaris Masuk Lapas Narkotika Samarinda

SAMARINDA– Aksi penyelundupan narkoba kembali berhasil digagalkan petugas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Samarinda. Kasus terbaru terjadi Rabu (13/7/2022), saat seorang wanita berupaya menyelundupkan sabu dengan cara memasukkannya ke dalam daging gulai.

Kalapas Narkotika Samarinda Hidayat menungkapkan, awalnya petugas menerima barang titipan berupa gulai kambing dari seorang wanita berinisial FR (42) yang ditujukan untuk warga binaan lapas (WBP).  Sesuai prosedur yang berlaku, petugas lantas memeriksa titipan  gulai kambing bagi napi berinisial IB (43) itu.

Setelah diperiksa ditemukan bungkusan plastik yang diduga narkoba di dalam daging gulai. “Ditemukan oleh petugas barang diduga narkoba jenis sabu dengan jumlah 14 poket dengan berat total 42 gram di dalam gumpalan daging itu,” ungkap Hidayat.

Mendapati temuan itu, petugas lapas langsung menahan FR untuk dimintai keterangan. “Jadi FR ini  istri dari IB. Dia yang mengantarkan barang itu. Mungkin karena suasana masih Iduladha maka dimanfaatkan untuk mengirimkan barang haram itu ke suaminya,” sebut Hidayat.

BACA JUGA :  Irwan: Jalan Tol Karang Joang-Sepaku Solusi Agar Jembatan Balang Dapat Difungsikan

Setelah pasti bahwa gumpalan plastik itu berisi narkoba, petugas lapas langsung melapor ke  Satreskoba Polresta Samarinda untuk ditindaklanjuti.

“Saat itu juga kami langsung melaporkan kasus ini ke pihak Satreskoba Polresta Samarinda untuk ditindaklanjuti,” ungkapnya.

Hidayat memastikan, ini merupakan bentuk keseriusan pihaknya dalam memberantas narkoba di lingkungan lapas.

“Ini bentuk keseriusan kami dalam membersihkan lapas jauh dari peredaran narkoba. Selain itu kami juga telah menambah jumlah personel di bagian penjagaan serta pemeriksaan barang,” tambahnya.

Penambahan jumlah personel, lanjut Hidayat, sejalan dengan telah dibukanya kunjungan tatap muka di Lapas Narkotika Samarinda. “Hal itu guna meminimalisasi barang terlarang dari luar masuk ke dalam lapas,” pungkasnya. (vic)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img