spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Elita Tegaskan Pemenuhan Kebutuhan Dasar dan Sektor Pertanian Diprioritaskan

TANJUNG REDEB – Banyaknya usulan mengenai kebutuhan dasar masyarakat yang disampaikan Kepala Kampung dalam Musrenbang, diminta Anggota Komisi II DPRD Berau, Elita Herlina untuk diprioritaskan.

Ia menuturkan, apa yang dibutuhkan masyarakat sudah seharusnya menjadi prioritas utama bagi pemerintah daerah. “Apalagi usulannya mengenai air bersih, jalan dan penerangan,” ungkapnya, Kamis (9/3/2023).

Selain tiga usulan tersebut, Elita juga menyoroti soal pembangunan gedung sekolah di beberapa kampung. Ditegaskannya harus diperhatikan, karena merupakan tempat para generasi muda menempuh pendidikan.

“Kami akan terus kawal usulan hingga terealisasi, meski tidak seratus persen,” tegasnya.

Lebih lanjut, Politikus Golongan Karya (Golkar) itu menyebut sektor pertanian secara luas juga merupakan pendongkrak Pendapatan Asli Daerah (PAD) kabupaten paling utara Kaltim ini.

Hal itu disampaikannya bukan tanpa sebab, saat ini banyak lahan pertanian yang beralih fungsi menjadi perkebunan sawit. Oleh karena itu, irigasi dinilainya harus jadi perhatian.

“Saya ingin lahan pertanian yang ada ini tidak beralih fungsi menjadi lahan perkebunan,” imbuhnya. (dez/adv)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti