spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Eksodus Massal di PKB Bontang: 25 Pengurus Mundur Setelah Basri Rase Keluar

BONTANG – Ramai-ramai pengurus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menyatakan mengundurkan diri, Sabtu (22/6/24) di Sekretariat Dewan Pengurus Anak Cabang (DPAC) PKB Bontang Barat

Pengunduran diri itu disebabkan lengsernya dan keluarnya Basri Rase dari PKB, sehingga 25 pengurus PKB menyatakan tidak lagi berada di PKB. Hal itu diungkapkan Kasau, Ketua DPAC PKB Bontang Utara.

Mereka yang mengundurkan diri sudah bersama membangun PKB sejak masa kampanye Basri, dimana saat itu PKB belum mendapatkan kursi sama sekali di DPRD. Menurutnya, ia berada dan besar di PKB karena Basri, sehingga ia akan kembali berjuang bersama.

“Dari 0 kursi sampai pak Basri naik PKB dapat 3 kursi, dan sekarang beliau sudah tidak di PKB lagi,” jelas Kasau.

Ia juga menyatakan, bahwa kemanapun Basri mencalonkan diri, di sanalah mereka akan kembali ikut bertarung.

“Kalau misal naik melalui partai apa kita akan ke partai tersebut, kalaupun tidak berpartai, kami juga,” ujarnya.

Setelah menyatakan pengunduran dirinya bersama teman-teman yang lain, mereka melepaskan aribut partai bersama-sama.

BACA JUGA :  Optimis Menang Sebab Partai Golkar Unggul, Targetkan 7 Kursi DPRD Bontang

Penulis: Syakurah
Editor: Yusva Alam

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img