SAMARINDA– Seorang pengacara di Kota Samarinda, Dyah Lestari dikenal oleh masyarakat Samarinda karena kerap membantu masyarakat Kota Tepian untuk mendampingi sejumlah kasus.
Dan dalam memanfaatkan momentum bulan Ramadan kali ini, Dyah pun ingin berbagi kepada masyarakat di Samrinda dengan membagikan sembako.
Hal tersebut bertujuan, untuk berbagi rezeki kepada sejumlah masyarakat yang ia temui di jalanan.
“Jadi saya memberikan beras, gula, minyak goreng, dan bumbu dapur lainnya, serta beberapa biskuit kepada masyarakat yang saya temui dipinggir jalan. Yang saya sudah berikan yaitu ada ke penjual balon di pinggir jalan, driver ojek online (ojol), pedagang, serta relawan pengatur lalu lintas. Saya biasa rutin setiap hari Jumat membagikan makanan, tapi karena lagi di bulan puasa, maka saya ganti dengan berbagai sembako,” ungkap Dyah Lestari.
Selain membagikan kepada sejumlah masyarakat, Dyah juga memberikan sejumlah sembako tersebut kepada relawan, dan wartawan.
“Selain membagikan sejumlah sembako, ada juga membagikan takjil ke masjid dan warga. Saya juga memberikan kepada relawan, karena kan’ relawan ini tidak memiliki gaji, tetapi mereka mengerjakan tugas dengan sungguh, jadi tidak ada salahnya saya memberikan kepada relawan,” pungkasnya.
Penulis: Ernita
Editor : Nicha R