PENAJAM PASER UTARA – Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Penajam Paser Utara (PPU) resmi membuka penjaringan bagi bakal calon bupati (bacabup) dan bakal calon wakil bupati (bacawabup), Senin (22/4/2024).
Berbagai kriteria khusus dicari dalam upaya mewujudkan pembangunan di Benuo Taka yang sesuai visi kemajuan partai bergambar bola dunia yang dikelilingi sembilan bintang ini.
Proses pendaftaran akan dilaksanakan mulai tanggal 22-25 April 2024, sedangkan pengembalian formulir pendaftaran akan diterima hingga tanggal 30 April 2024 mendatang.
PKB PPU memberikan jeda waktu yang cukup panjang bagi para calon untuk mengajukan diri dan mempersiapkan dokumen yang diperlukan.
“Mulai besok, pertanggal 22 April, PKB PPU secara resmi membuka kesempatan bagi para putra-putri terbaik yang berminat mencalonkan diri sebagai pemimpin di Kabupaten Penajam Paser Utara,” ungkap Ketua DPC PKB PPU, Irawan Heru Suryanto.
Peluang ini dibuka bagi siapa pun yang memiliki kesempatan dan niat kuat untuk berkontribusi dalam memimpin PPU ke arah yang lebih baik. Dengan membuka pintu selebar-lebarnya bagi calon-calon potensial, PKB PPU menegaskan komitmennya untuk melibatkan semua elemen masyarakat dalam proses demokrasi lokal.
“Kami mengajak para calon untuk memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya. Kami percaya bahwa kehadiran mereka akan memberikan warna baru dan energi positif bagi pembangunan daerah ini,” tambahnya.
Untuk diketahui, DPC PKB PPU sukses meraih 2 kursi pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024. Menduduki peringkat ke-4 dengan perolehan suara sebanyak 11.213 suara.
Oleh karena itu pihaknya masih membutuhkan tambahan kursi untuk memenuhi kuota persyaratan pencalonan. Model ini siap digunakan dalam menyongsong Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) PPU pada 27 November mendatang.
“Kami berharap agar hasil dari Pilkada nantinya akan mampu mencerminkan aspirasi dan kebutuhan masyarakat PPU secara menyeluruh,” tutup Irawan.
Pewarta : Nur Robbi
Editor : Nicha R