spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Donna Faroek Benarkan AFI Terpapar Corona, Minta Doa Warga Kaltim

SAMARINDA – Kabar mantan Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak (AFI) terpapar Covid-19 dibenarkan putri keduanya, Dayang Donna Faroek. Dayang bahkan mengaku kini tengah menjalani isolasi mandiri selama 15 hari, setelah virus corona menulari seisi penghuni rumah.

Yang terpapar, jelas dia, mulai dari kedua orangtuanya, 2 anaknya. 6 perawat, 2 asisten rumah tangga dan seorang asisten. “Iya serumahan (terpapar Covid-19, Red.),” kata Donna seperti dikutip dari prokal.co, Jumat (16/7/2021).

Donna meminta doa dari seluruh warga Kaltim atas kesembuhan seluruh keluarganya. “Mohon doanya.” ucap adik kandung mantan anggota DPR RI, Awang Ferdian Hidayat ini.
Saat dikonfirmasi Jumat pagi, Awang Ferdian menyebut ayahnya yang kini anggota Komisi VII DPR RI, hanya demam. Dia membantah AFI terpapar Covid-19 karena belum mendapat keterangan resmi dari dokter.

Kabar AFI terkena Corona, muncul setelah beredar foto yang menggambarkan gubernur Kaltim 2 periode itu tengah berbaring di ruang perawatan dan dipasangi oksigen. Dari pesan berantai yang diterima, disebutkan AFI positif terpapar Covid-19 dan tengah menunggu ruang paviliun Kartika Chandra Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Jakarta. (red2)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img