spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Di Kaltim Belum Ada Laporan Penyakit Monkeypox

SAMARINDA– Kepala Dinas Kesehatan Kalimantan Timur dr. Jaya Mualimin bersyukur pasalnya hingga saat ini penyakit cacar monyet (monkeypox) belum ditemukan di Kaltim. Menurut informasi dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes RI) mengatakan terkait kasus positif cacar monyet pertama ditemukan di Jakarta pada Agustus 2022 lalu.

Pada 13 Oktober 2023 kasus bertambah satu, 19 Oktober 2023 bertambah lagi satu kasus, dan 21 Oktober 2023 bertambah 5 kasus dan 23 Oktober 2023 bertambah 2 kasus positif cacar monyet.

Sementara itu, 11 orang yang menjadi suspek monkeypox telah menjalani pemeriksaan di laboratorium PCR. Kementerian Kesehatan juga menegaskan vaksin cacar monyet akan diberikan secara gratis kepada masyarakat Indonesia.

Untuk saat ini, vaksin diberikan kepada kelompok prioritas yang memiliki risiko tinggi, yaitu pelaku hubungan sesama jenis. “Alhamdulillah, belum ada kasus cacar monyet atau Monkeypox di Kaltim. Sampai sekarang, Kaltim menjadi wilayah yang bebas dari ancaman cacar monyet,” kata Kepala Dinkes Kaltim dr. Jaya Mualimin, Kamis (26/10/2023).

Kendati demikian, dr. Jaya tetap meminta kepada masyarakat untuk terus waspada terhadap penyebaran penyakit cacar monyet.

“Meski belum ada di Kaltim, kita terus waspada dengan penyakit menular ini. Jika ada gejala-gejala tersebut, masyarakat diminta dengan cepat mengunjungi faskes terdekat,” tutup dr. Jaya. (ADV/nta)

Pewarta : Ernita
Editor : Nicha Ratnasari

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti