BONTANG – Dandim 0908/BTG Letkol Arh Choirul Huda bersama Danramil 0908-01/Loktuan Kapten Inf Rukito melaksanakan monitoring dan pengecekan terhadap kegiatan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-42 tingkat Provinsi Kaltim 2021 yang diselenggarakan di Bontang, Senin (7/6/2021). Monitoring dan pengecekan ini dilakukan ke semua lokasi yang menjadi arena pelaksanaan lomba. Diketahui, terdapat 10 lokasi arena lomba yang tersebar di Kota Taman.
Dandim Choirul Huda mengatakan, monitoring dan pengecekan ini dilakukan guna memastikan pelaksanaan MTQ di Bontang berjalan sesuai rencana. Dandim berkomitmen, jajaran TNI di Bontang siap mendukung MTQ berjalan dengan aman, lancar, dan memberikan kesan baik kepada seluruh kafilah. “Secara umum semua berjalan dengan aman dan lancar. Semoga sampai selesai nanti, selalu dilancarkan dan tidak ada halangan,” ujarnya, (7/6/2021).
Ditambahkan Danramil Rukito, pihaknya menerjunkan seluruh Babinsa untuk membantu pelaksanaan pengamanan di berbagai arena lomba. Apalagi diketahui, pembagian arena lomba tersebar di berbagai kelurahan di Bontang.”Kami juga mendorong Babinsa kami agar selalu berkomunikasi dengan panitia lomba setempat. Sehingga jika terjadi kendala, bisa segera diselesaikan,” terangnya. (bms)