Beranda BERAU Bupati: Maratua Jazz and Dive Fiesta Dongkrak Ekonomi Masyarakat

Bupati: Maratua Jazz and Dive Fiesta Dongkrak Ekonomi Masyarakat

0
Bupati Berau, Sri Juniarsih bersama Wakil Bupati Berau, Gamalis (Andhika Dezwan/Media Kaltim)

TANJUNG REDEB – Gelaran Maratua Jazz and Dive Fiesta yang kembali digelar pada 4- 6 November 2022 diyakini akan semakin menambah pamor Berau di mata wisatawan.

Memadukan musik Jazz yang dirangkai dengan kegiatan menyelam di perairan yang eksotik adalah konsep yang unik. Bahkan, event ini disebut-sebut yang kali pertama digelar memadukan musik Jazz dengan kegiatan diving.

Bupati Berau, Sri Juniarsih mengungkapkan, acara ini merupakan bagian dari promosi pariwisata Kabupaten Berau. Event yang digelar di desa wisata Teluk Harapan ini masuk ke dalam kalender pariwisata Bumi Batiwakkal.

Sri menyebut, dengan event ini diyakini akan mendongkrak jumlah kunjungan wisatawan ke Maratua maupun ke destinasi wisata lainnya di Kabupaten Berau.

“Maratua Jazz Ini menjadi ajang promosi pariwisata bahari Kabupaten Berau melalui musik Jazz,” ungkapnya, Sabtu (5/11/2022).

Nakhoda perempuan pertama di Berau itu menerangkan, Jazz merupakan genre musik yang disukai dari semua kalangan di dunia. Sehingga promosi melalui musik Jazz diakuinya sangat berdampak terhadap pariwisata.

“Hal itu ditunjukkan dengan jumlah kunjungan wisatawan setiap kali event ini dilaksanakan,” bebernya.

Pemkab Berau bersama penyelenggara musik Jazz juga mendapat dukungan dari pemerintah pusat melalui Kementerian Pariwisata. Ia menambahkan, Maratua Jazz and Dive Fiesta ini, harus dimanfaatkan dengan maksimal oleh pelaku usaha pariwisata maupun masyarakat Kabupaten Berau.

”Event ini harus dimanfaatkan bagi seluruh pelaku usaha. Karena saya yakin melalui even ini akan berdampak baik pada perekonomian masyarakat,” tandasnya. (Dez)

TIDAK ADA KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Exit mobile version