spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Budisatrio Sebut Jadwal Kunjungan Prabowo ke Kaltim Sedang Dimatangkan

TENGGARONG – Prabowo Subianto, menjadi satu-satunya Calon Presiden (Capres) dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) tahun 2024, yang belum menginjakan kakinya di Kedaton Kesultanan Kutai Kartanegara Ing Martadipura. Yang mana Ganjar Pranowo dan Anies Baswedansudah lebih dulu secara bergantian bersilaturahmi kepada Sultan Kutai Kartanegara, Sultan Aji Muhammad Arifin.

Sebelumnya, sempat tersiar kabar bahwa Capres nomor urut 02 tersebut akan bersilaturahmi ke Kedaton Kesultanan Kutai Kartanegara Ing Martadipura pada 28 Januari 2024 kemarin. Informasi ini disampaikan langsung oleh Pangeran Haryo Suryadi Kusuma, selaku perwakilan kesultanan beberapa waktu lalu.

“Prabowo tanggal 28 (Januari) dikabarkan akan ke sini,” kata Pangeran Haryo, saat ditanya awak media di sela-sela kunjungan paslon nomor urut 01, Anies Baswedan pada, Kamis (11/1/2024) lalu.

Namun, rupanya kabar kedatangan Capres yang akrab dengan julukan “gemoy” oleh para pendukungya tersebut masih belum dapat terealisasi. Bahkan dalam Pesta Rakyat yang digelar oleh Relawan Prabowo-Gibran Matahari Pagi, Prabowo Subianto belum dapat menghadiri agenda tersebut.

Padahal, kehadiran Prabowo Subianto ke Kaltim nampaknya sudah sangat dinantikan oleh para pendukungnya. Terlihat dari besarnya animo masyarakat yang menghadiri Pesta Rakyat yang digelar di Gedung Putri Karang Melenu (PKM), Tenggarong Sebrang tadi malam. Sekalipun Capres jagoan mereka belum bisa meramaikan acara.

Dikonfirmasi langsung oleh Komandan Tim Komunikasi Bravo Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Budisatrio Djiwandono. Kunjungan Prabowo Subianto ke Bumi Etam ini sedang dalam tahap pematanagan agenda. Mengingat padatnya agenda yang dimiliki oleh Capres dari koalisi Indonesai Maju tersebut.

“Ini lagi dimantapkan lagi, karena ada beberapa jadwal yang Pak Prabowo harus keliling terus. Cukup dinamis karena banyaknya permintaan, tapi InsyaAllah Pak Prabowo menyempatkan hadir ke Kaltim,” sebut Budisatrio saat diwawancara awak media pada Minggu (28/1/2024) malam.

Budisatrio juga menyampaikan, apabila Prabowo Subianto berkunjung ke Kaltim, silaturahmi ke Kedaton Kesultanan Kutai Kartanegara Ing Martadipura menjadi salah satu kegiatan yang harus di agendakan.

“Pak Prabowo bilamana berkunjung ke Kaltim dan jika kesemptannya nanti ada, kita harapakan bertemu dan bersilaturahmi dengan sultan,” tutupnya.

 

Penelis : Ady Wahyudi

Editor : Nicha R

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti