BALIKPAPAN – Wakil Ketua DPRD Balikpapan, Budiono menilai Operasi Zebra Mahakam 2024 yang digelar aparat kepolisian lalu lintas adalah untuk mendidik masyarakat agar tertib dalam menggunakan kendaraan di jalan.
Budiono mengatakan, dari operasi ini membiasakan masyarakat untuk tertib dan diharapkan tidak berubah hingga operasi selesai.
“Secara luas, operasi tersebut untuk mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di Kota Balikpapan dan Kalimantan Timur,” ujarnya, Selasa (15/10/2024).
Lebih lanjut Budiono menjelaskan, lebih lagi di masa-masa mendekati Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada). Sehingga selain untuk menertibkan kendaraan yang ada di jalan juga momen Pilkada hal-hal yang mengganggu Kamtibmas pastinya.
Budiono tak lupa memberikan apresiasi kepada pihak kepolisian yang menggelar operasi tersebut. Lebih lagi dalam operasi ini khususnya saat digelar razia pihak kepolisian tutur melibatkan Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) dan mengerahkan mobil sistem administrasi manunggal satu atap (samsat) keliling.
“Ini lebih bagus lagi, gelar razia juga ada solusi, mereka yang belum bayar pajak bisa langsung bayar ditempat,” jelasnya.
Menurut Budiono, piutang pajak khususnya kendaraan memang banyak yang belum ditagih. Maka, melalui razia itu menjadi semangat untuk menagih pajak kendaraan yang menunggak dan mengaspal di Kota Balikpapan.
“Pastinya ini juga lari ke Pendapatan Asli Daerah (PAD), tapi kan ini bagi hasil dengan provinsi,” tutupnya.
Penulis: Aprianto
Editor: Nicha R