Beranda SAMARINDA Bersiap Hadapi El Nino, Pemkot Samarinda Akan Tingkatkan Hasil Pangan

Bersiap Hadapi El Nino, Pemkot Samarinda Akan Tingkatkan Hasil Pangan

0
Wakil Wali Kota Samarinda Rusmadi Wongso.

SAMARINDA – Fenomena kekeringan akibat minimnya curah hujan atau El Nino saat ini akan segera melanda Indonesia, tak terkecuali Kota Samarinda. Fenomena ini bahkan telah mulai terjadi dan akan terus memuncak pada bulan September hingga Desember 2023 mendatang.

Untuk mengantisipasi hal tersebut, Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda saat ini juga telah memulai serangkai persiapan untuk menghadapi kekeringan.

Seperti disampaikan Wakil Wali Kota Samarinda Rusmadi Wongso saat ditemui awak media usai rapat koordinasi terkait pengendalian inflasi, pada Senin (31/7/2023). Ia mengatakan saat ini Pemkot Samarinda akan melakukan optimalisasi hasil pangan.

Kata Rusmadi, optimalisasi pangan ini harus segera dilakukan. Sebab, beberapa negara pemasok beras seperti India kini juga telah terdampak musim kekeringan ini.

“Begitupun negara yang menyuplai Gandum seperti Rusia dan Ukraina. Kami diminta untuk segera berhati-hati menghadapi musim pengering ini,” ucap Rusmadi.

Selain dari pemerintahan, langkah antisipasi juga dikatakan Rusmadi perlu dilakukan oleh masyarakat, seperti dengan tidak menyia-nyiakan makanan.

Sebab, Rusmadi menilai jika tidak memperhitungkan pangan yang dikonsumsi maka akan terjadi mubazir atau surplus pangan. Hal ini tentunya juga akan memengaruhi inflasi jika tidak mengatur perilaku untuk lebih bijak terkait pangan.

“Jadi harus benar-benar diperhitungkan sesuai dengan kebutuhan,” ungkapnya.

Rusmadi mengungkapkan, fenomena El Nino ini kini juga tengah menjadi perhatian nasional. Karena, dampak yang akan dirasakan yakni harga beberapa kebutuhan pangan yang akan melonjak, maka pihaknya sudah berjaga untuk melakukan antisipasi terkait hal tersebut.

“Kami akan lakukan langkah antisipasi segera terkait ini dan terus berkoordinasi dengan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (Dinas Ketapang dan Pertanian) Kota Samarinda,” pungkasnya. (vic)

TIDAK ADA KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR Batal membalas

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Exit mobile version