spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Bengalon Fest 2023, Ajang Kreativitas Anak Muda Geliatkan UMKM

BENGALON – Tidak melulu kegiatan selalu dipusatkan di area Kota Sangatta yang menjadi Ibu Kota Kutim, tapi panitia cerdas memilih kecamatan lain di Kutim untuk menggelar sebuah event besar kreatif. Salah satunya yang terbaru yakni event Bengalon Fest 2023 yang dibuka langsung oleh Wabup Kutim Kasmidi Bulang di area halaman Kantor Camat Bengalon, Kamis (30/11/2023) malam didampingi Wakil Ketua I DPRD Kutim Asti Mazar dan jajaran perangkat Forkopimcam.

Kegiatan yang digelar selama tiga hari sampai Sabtu (2/12/2023) kemarin itu pun berjalan sukses dan semarak karena turut mengundang band Tanah Air asal Jakarta yakni Hijau Daun.

Dalam sambutannya Wabup Kasmidi sangat mengapresiasi kegiatan ini karena dengan padatnya masyarakat Bengalon yang hadir. “Ini menjadi bukti bahwa program untuk masyarakat sudah diperjuangkan dan dibuat sehingga kegiatan ini patut kita syukuri,” jelasnya.

Kemudian tentu kegiatan Bengalon Fest 2023 ini mempunyai tujuan. “Pastinya sebagai ajang melahirkan talenta muda di Kecamatan Bengalon pada khususnya, kemudian menggeliatkan pelaku usaha muda di bidang UMKM,” tegasnya.

Ia menambahkan ini waktunya anak muda unjuk gigi di dalam setiap event apa pun.

“TIdak usah khawatir kalau teman-teman, adik-adik punya talenta mau ditonjolkan atau mau ditampilkan lakukan kerja sama dan dialog bersama camat bisa juga sama Bunda Asti di DPRD Kutim atau sama saya di pemerintahan. Insyaallah, kita kasihkan ruang ya agar dapat menumbuhkan kebahagiaan baik dari diri sendiri, keluarga dan kebanggan Kutim,” tegasnya.

Untuk diketahui, event ini diisi dengan 35 peserta UMKM Bengalon Fest 2023 dengan mendirikan tenda-renda di pinggir lapangan. Mereka berasal dari pelaku usaha di Bengalon dengan mendirikan 30 tenda dan 5 tenda dariĀ Sangatta.(Rkt)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti