Beranda KUKAR Babinsa Pantau Penyeberangan Umum Pantai di Muara Badak

Babinsa Pantau Penyeberangan Umum Pantai di Muara Badak

0

KUKAR – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Jajaran Koramil 0908-02/Muara Badak, Serka Risdianto, memantau penyebrangan umum sejumlah pantai di daerah Pangempang, Desa Salo Cella, Kecamatan Muara badak, Kabupaten Kutai Kartanegara, Sabtu (15/5/2021).

Serka Risdianto mengatakan, dirinya diperintahkan untuk terus memantau dan memberi imbauan kepada warga agar mematuhi aturan yang telah dikeluarkan oleh pemerintah tentang protokol kesehatan (prokes) dengan memakai masker bila keluar rumah atau ke tempat keramaian. “Kegiatan ini kami lakukan di tempat-tempat keramaian,” ujarnya.

Terpisah, Danramil 02/Muara Badak, Kapten Inf Norkem menyebut, kegiatan pemantauan dan pendisiplinan masyarakat yang dilakukan Babinsa dilakukan dalam rangka mengimbau dan mengajak masyarakat untuk patuh terhadap prokes sebagai upaya mencegah sekaligus memutus mata rantai penyebaran Covid-19. (Pendim Btg)

TIDAK ADA KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Exit mobile version