spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Babinsa Koramil Anggana Dampingi Vaksinasi Lansia di Desa Sungai Mariam

BONTANG – Babinsa Koramil 0908-03/Anggana bersama Bhabinkamtibmas setempat, terus mendampingi para petugas kesehatan (nakes) dalam pelaksanaan vaksinasi, khususnya bagi para warga kategori lanjut usia (lansia).

Bersama tim vaksinator dari Puskesmas Anggana, kali ini Rabu (12/1/2022), penyuntikan vaksin dilaksanakan di Posyandu Semangka yang ada di RT 20 Desa Sungai Mariam, Kecamatan Anggana, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar).

Danramil 0908-03/Anggana, Kapten Inf Leonardo mengatakan, penyuntikan vaksin bagi lansia ini merupakan prioritas yang harus dilakukan. Sebab kelompok usia tersebut sangat rentan terhadap paparan Covid-19.

Selain itu, harapan lainnya agar angka kesakitan bahkan kematian para lansia bisa diminimalisasi. “Kehadiran Babinsa yang ikut mendampingi untuk memberikan rasa aman dan nyaman terhadap warga yang divaksin,” tuturnya.

Keberhasilan vaksinasi bagi lansia ini, sambung Danramil, juga tak lepas dari peran keluarga yang bersangkutan dalam mendampingi dan memastikan kondisi lansia tersebut sehat dan bersedia divaksin.

Untuk itu, Babinsa selalu didorong agar lebih aktif lagi dalam memberikan edukasi kepada keluarga lansia yang akan divaksin. “Tetap patuhi protokol kesehatan (prokes) meski sudah divaksin. Semoga pandemi segera berakhir. Kesehatan bisa pulih dan ekonomi bisa bangkit lagi,” katanya. (hms pendim)

BACA JUGA :  PD Salimah Bontang Berbagi Bingkisan Lebaran untuk Duafa
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.