spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Angkot Ditabrak Triton dari Belakang, Sopir Tewas Terimpit Mobil

SAMARINDA – Warga yang melintas di Jalan Mulawarman, Kelurahan Pelabuhan, Kecamatan Samarinda Kota, dikejutkan dengan kecelakaan lalu lintas, pada Senin (17/1/2022) sekitar pukul 04.15 Wita.

Dalam insiden tersebut, seorang sopir angkot dilaporkan meninggal dunia setelah tubuhnya terimpit bagian belakanh mobil yang dikemudikannya.

Informasi yang berhasil dihimpun menyebutkan, tabrakan diduga dipicu setelah sopir Mitsubishi Triton No Polisi KT 8043 NT lepas kendali hingga menabrak angkot trayek B bernomor polisi KT 1386 BU yang sedang parkir di pinggir jalan.

Akibat kerasnya benturan, sopir angkot bernama Halim yang saat kejadian tengah tertidur di bagian belakang kendaraan, tewas di tempat akibat kejadian.

Saksi mata, Wenky (24) mengatakan, saat tabrakan dia terkejut dengan suara benturan yang cukup keras. Setelah mendatangi sumber suara, dia melihat asap putih dan bau menyengat keluar dari mesin angkot.

“Kebetulan mobil saya jaraknya tidak jauh dari mobil putih (Triton) itu. Sempat mau kabur, tapi ndak bisa karena as roda depannya patah,” ucap Wenky.

BACA JUGA :  Sudah 36 Ribu Kasus Positif di Kaltim, Kadinkes: Jangan Merasa Kuat

Saat dihampiri, sopir Triton sempat berusaha mengelabuinya dengan berpura-pura menjadi penumpang dengan berpindah kursi.

“Di mobil putih itu cuma satu orang. Dia pindah posisi ke sebelah kiri kemudian keluar mobil. Dia bilang mana sopir saya, dia agak ngelantur bicaranya,” ungkap Wenky.

Tak berlangsung lama, polisi, Disdamkar, dan PMI tiba di lokasi kejadian mengevakuasi korban, sementara pengemudi Triton langsung dibawa ke kantor polisi.

Evakuasi korban berlangsung dramatis, lantaran tubuh korban didapati terjepit diantara kursi penumpang. Usai dievakuasi, jasad Halim langsung dilarikan ke RSUD AW Syahranie untuk divisum. (vic)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img