SAMARINDA – Polling yang dibuka Media Kaltim sejak 10 Agustus 2024, resmi ditutup pada Minggu malam (22/9/2024).
Hasilnya, di Samarinda, calon tunggal Andi Harun dan Saefuddin Zuhri memperoleh dukungan melambung tinggi, dengan hasil 75 persen suara.
Sementara itu, kotak kosong hanya memperoleh 25 persen suara polling. Meski hasil ini mencerminkan preferensi masyarakat, Chief Executive Officer (CEO) Media Kaltim, Agus Susanto, menekankan bahwa polling ini tidak bersifat final.
“Polling ini lebih sebagai refleksi dari dukungan signifikan masyarakat terhadap sosok Wali Kota Samarinda saat ini,” jelas Agus.
Agus menambahkan, meskipun polling ini tidak resmi, masyarakat dapat melihat bagaimana sentimen positif terhadap Andi Harun dan kinerja yang telah ditunjukkannya.
Indikasi kuat ini bisa jadi mencerminkan tingkat kepuasan warga atas kepemimpinannya selama menjabat.
“Dari hasil ini, saya berharap masyarakat semakin cerdas dan objektif dalam menilai calon pemimpin. Bukan hanya popularitas yang harus dilihat, tetapi juga kinerja, visi, serta program-program yang ditawarkan,” terang Agus.
Dengan adanya polling semacam ini, Media Kaltim memberikan ruang bagi masyarakat Samarinda untuk lebih terlibat dalam melihat animo Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024.
Selain itu, polling ini bisa menjadi gambaran awal tentang peta dukungan publik.
Agus juga menyebut hasil polling ini sebagai barometer awal untuk melihat tren dukungan terhadap calon pemimpin. Selain menjadi alat refleksi bagi kandidat, polling ini membantu masyarakat dalam memahami bagaimana penilaian publik terhadap mereka.
“Bagi pemilih, hasil polling ini bisa membantu mereka melihat tren dukungan. Ke depan, polling semacam ini dapat memberikan gambaran lebih jelas tentang dinamika politik di daerah,” tutup Agus.
Pewarta: K. Irul Umam
Editor: Agus S