BONTANG – Anggota Komisi I DPRD Kota Bontang, Abdul Haris mengatakan bahwa program penurunan stunting di Kota Bontang belum maksimal.
Abdul Haris mengatakan bahwa pernyataan stunting telah mengalami penurunan belum diterimanya. Sementara hasil yang ‘dinyatakan’ turun hanyalah hasil perhitungan yang belum resmi diumumkan dan belum diperiksa secara keseluruhan oleh pemerintah.
“Saya lihat, misalnya bulan kemarin masih tinggi, terus bulan ini berubah langsung turun,” ujarnya.
Ia mempertanyakan kenapa penurunan yang signifikan dapat terjadi dalam kurun waktu yang begitu singkat, sehingga ia tidak dapat mempercayai hasil yang menyatakan stunting di Bontang telah mencapai 19 persen.
Padahal ia baru mendengar di awal tahun bahwa stunting masih meningkat, kemudian dalam setengah tahun tiba-tiba menurun.
“Saya melihat program belum maksimal, rentan umur anak yang dikabarkan turun juga tidak dijelaskan,” tambahnya.
Oleh sebab itu, ia minta tidak usah buru-buru untuk menyimpulkan stunting yang tiba-tiba menurun di Kota Bontang. Ia meminta pemerintah baiknya program penurunan stunting dilakukan secara berlanjut terlebih dahulu dengan adanya pengawasan. (ADV)
Editor : Nicha R