spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Kejari Kukar Siap Awasi 78 PSD Senilai Rp 1,4 Triliun

TENGGARONG – Sejumlah pembangunan yang masuk dalam Proyek Strategis Daerah (PSD) di Kutai Kartanegara (Kukar), masuk dalam radar Kejaksaan Negeri (Kejari) Kukar. Total ada sebanyak 78 PSD yang sudah dipastikan akan terus dikawal dan didampingi dalam proses pembangunannya.

Kepala Kejari Kukar, Tommy Kristanto, mengungkapkan kegiatan PSD yang tersebar di beberapa kecamatan di Kukar ini, bernilai cukup besar. Mencapai angka Rp 1,4 triliun lebih.

Pembangunan sendiri di antaranya seperti pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) di Kecamatan Muara Badak, sejumlah pembangunan jembatan di Kukar, hingga pembangunan Pasar Tangga Arung yang terletak di Jalan Maduningrat, Kelurahan Melayu, Tenggarong.

“Sudah koordinasi dengan bupati, akhirnya sepakat ada SK terkait penetapan PSD. Jadi bupati keluarkan 78 kegiatan proyek di Kukar. Akan kita amankan, kawal dan dampingi,” ungkap Tommy.

“Artinya kolaborasi ini bisa memastikan PSD itu bisa selesai tepat waktu, tepat mutu dan tepat sasaran,” lanjutnya lagi.

Dalam pelaksanaannya, Tommy mengatakan sudah ada 68 kegiatan PSD yang masuk dalam permohonan ke Kejari Kukar. 16 kegiatan PSD di antaranya, sudah dieksekusi dan berjalan pengawasan dan pendampingannya oleh Kejari Kukar.

BACA JUGA :  Edi Damansyah Makin Mulus Jadi Bupati, Putusan KPU Kukar Disebut Delegitimasi Bawaslu RI

Sementara menunggu kegiatan PSD lainnya berjalan, mengingat ada beberapa kegiatan PSD yang belum berjalan karena belum masuk lelang. “Kita buat skala prioritas, seperti Pasar Tangga Arung nilainya Rp 157-an miliar, ini saya bersama temen-temen fokus,” tutupnya. (afi)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img