spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Relokasi Pipa Transmisi di Grand City Sepanjang 300 Meter

BALIKPAPAN– Ini informasi penting bagi pelanggan air bersih Perumda Tirta Manuntung Balikpapan (PTMB).  Berdasarkan hasil survei dan pantauan Tim Teknis PTMB, ditemukan empat titik kebocoran pada jaringan pipa transmisi air baku diameter 400 mm stell di lokasi urugan tanah atau di area siringan perumahan Grand City.

Pengukuran oleh Tim Teknis PTMB, posisi pipa berada pada kedalaman sekitar 10 meter dan kebocoran sudah terdeteksi sejak awal Ramadan.

Kepala Sub Bagian Customer Services PTMB Suryo Hadi Prabowo menjelaskan, proses relokasi pemasangan pipa air baku baru dan penyambungan ke pipa eksisting diperkirakan memakan waktu selama satu bulan.

“Pekerjaan yang diperkirakan selama satu bulan itu sampai dilakukan interkoneksi ke jaringan pipa eksisting,” jelas Suryo.

CEK PIPA: Tim Teknis Perumda Tirta Manuntung Balikpapan (PTMB) melakukan inspeksi pipa transmisi.

Suryo mengatakan PTMB bersama pihak Grand City sudah sepakat dalam mendukung penanganan perbaikan atau pemindahan pipa. Relokasi pipa berdiameter 400 mm stell yang akan diganti menjadi pipa berdiameter 400 mm HDPE akan dipasang sepanjang 300 meter.

“Pipa transmisi ini adalah jalur pipa yang menuju ke IPAM Kampung Damai. Semoga pekerjaannya dapat diselesaikan sesuai target,” kata Suryo.

Sebagai antisipasi, lanjut Suryo, PTMB telah mengingatkan kepada seluruh pelanggan agar selalu bijak menampung kebutuhan air bersih selama masih dapat mengalir.

Untuk diketahui, pipa transmisi merupakan jalur pipa yang mengirimkan sumber air baku dari Waduk Manggar menuju Instalasi Pengolahan Air Minum (IPAM). Ketika pada satu jalur mengalami kendala teknis dan menyebabkan kebocoran, dipastikan akan terjadi gangguan distribusi.

“Jaringan pipa transmisi diameter 400 mm stell sudah banyak yang korosif. Usia pipa lebih kurang 26 tahun, dan telah terpasang sejak 1998 dengan panjang 6.000 meter dari IPAM Kilometer 8 sampai IPAM Kampung Damai di lokasi jalur Jalan Jl. MT Haryono,” jelas Suryo. (adv/kn)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti