spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Tatap MTQ ke-44 Kaltim di Balikpapan, Kafilah Kukar Ikuti TC Tahap II

TENGGARONG – Training Center (TC) Kafilah Kutai Kartanegara (Kukar) tahap kedua resmi dibuka. Acara tersebut dibuka langsung oleh Asisten I Sekretariat Kabupaten (Setkab) Kukar, Achmad Taufik Hidayat. Training Center ini dilaksanakan sebagai persiapan akhir sebelum peserta berlomba dalam Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke-44 tingkat Kalimantan Timur (Kaltim) di Balikpapan.

TC yang terpusat di Sekretariat LPTQ Kukar ini akan digelar selama sepekan, mulai tanggal 5 hingga 13 Mei 2023. Dalam sambutan Bupati Kukar yang dibacakan oleh Taufik, para peserta yang masuk dalam Kafilah Kukar diminta untuk meningkatkan konsentrasinya. Hal ini sejalan dengan target Pemkab Kukar untuk meraih Juara Umum yang ke-6 secara berturut-turut.


Asisten I Setkab Kukar, Achmad Taufik Hidayat (batik merah di tengah), saat membuka TC tahap II di LPTQ Kukar. (Prokom Kukar)

Para pelatih pun mendapat apresiasi atas kesabaran dan kerja kerasnya dalam melatih para peserta sejak pelaksanaan TC tahap I dan II. Para peserta diharapkan dapat bersaing dengan peserta dari kabupaten dan kota lain serta mampu mengulang prestasi dan merebut juara umum yang keenam kalinya.

Sebelumnya, LPTQ Kukar juga menggelar TC tahap pertama selama dua pekan pada tanggal 7 hingga 21 Maret 2023 lalu, yang kemudian dilanjutkan dengan TC mandiri selama Bulan Suci Ramadan. Para pelatih mengunjungi rumah para peserta untuk memberikan pelatihan secara intensif. (adv/afi)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti