spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Invitasi Bola Basket Antar Pelajar SLTA se-Kaltim, Tak Dipungut Biaya Hadiah Rp 45 Juta

BONTANG – Pembukaan invitasi bola basket antar pelajar SLTA se-Kaltim diadakan Selasa (2/5/2023) malam kemarin. Kegiatan yang berlangsung selama 5 hari mulai tanggal 2-6 Mei 2023 di GOR PT Pupuk Kaltim itu diadakan oleh Pemkot Bontang melalui Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Dispopar).

Bustanul Arifin, Ketua Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Bontang mengucapkan terima kasih ke Pemkot Bontang karena sudah mengadakan kegiatan ini, serta PT Pupuk Kaltim yang sudah meminjamkan tempat.

Kegiatan ini tidak dipungut biaya pendaftaran. Ditambah lagi menyediakan hadiah yang cukup besar, senilai Rp 45 juta.

“Hadiahnya paling besar selama penyelenggaraan turnamen basket di Bontang,” ujarnya.

Ia membeberkan prestasi atlit basket Bontang. Tahun lalu Bontang meraih emas di kejurprov di Tenggarong. Lalu di Porprov di Berau dapat medali perunggu.

“Walaupun dapat perunggu, tapi di porprov kami tidak pakai atlit dari luar. Hal ini menunjukkan pembinaan olahraga basket di Bontang semakin membaik. Ke depan semoga lebih meningkat prestasinya,” imbuhnya.


Seluruh peserta, panitia, tamu undangan, dan Wawali Bontang berfoto bersama. Wawali melempar bola basket sebagai penanda dibukanya invitasi. (Yusva Alam)

Kabid Olahraga Dispopar, Muhtar mengungkapkan, bahwa kegiatan ini merupakan salahsatu program dari Dispopar Bontang, dimana pendanaannya dibantu Pemkot Bontang. Kegiatan ini diadakan sebagai ajang mencari bibit-bibit muda yang akan melangkah ke level selanjutnya.

“Ini ajang pelajar, selanjutnya kami akan adakan untuk kategori umum. Semoga pembinaan atlit bola basket Bontang semakin membaik,” ungkap Muhtar saat diwawancara Mediakaltim.com di akhir pembukaan invitasi.

Sementara itu, Wawali Bontang, Najirah dalam sambutannya mengungkapkan, dengan ajang ini diharapkan dapat menjaring bibit atlit unggul, yang dapat mewakili Bontang ke tingkat Kaltim hingga level nasional.

Ditambahkannya, kegiatan ini pun sebagai ajang memperkenalkan Kota Bontang ke masyarakat luar. Para atlit yang berasal dari luar Bontang diharapkan bisa menikmati spot-spot wisata di Bontang.

“Kalau tidak sedang bertanding para atlit bisa jalan-jalan ke wisata di Bontang. Panitia bisa kasih kesempatan untuk anak-anak bisa jalan-jalan,” ujarnya.

“Semoga anak-anak bisa terbina sejak dini. Tunjukkan kalau kalian adalah atlit basket yang beradab. Tunjukkan jiwa sportivitas,” pungkasnya. (adv/al)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti