spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Syarifatul Respons Positif Kenaikan Akreditasi RSUD Abdul Rivai


TANJUNG REDEB – Setelah melalui berbagai penilaian, akhirnya RSUD Abdul Rifai berhasil meraih predikat paripurna bintang lima atau setara akreditasi B. Hal itu pun mendapat apresiasi Wakil Ketua I DPRD Berau, Syarifatul Syadiah.

Ia menuturkan, kenaikan akreditasi itu sangat direspons baik oleh seluruh anggota legislatif. Terlebih predikat tersebut berhasil diraih dengan sempurna.

“Kami ucapkan selamat dan sukses kepada Direktur serta seluruh jajaran pihak RSUD Abdul Rivai Tanjung Redeb,” ucapnya, Kamis (20/4/2023).

Syarifatul menilai, predikat yang berhasil diraih RSUD Abdul Rifai tersebut tak luput dari segi kinerja maupun pelayanan ke masyarakat. Hal itu pun disebutnya harus diakui dan masyarakat jangan lagi menerima kabar tidak jelas yang menyebut pelayanan terkesan kurang baik.

“Dengan adanya akreditasi baru saat ini, pastinya pihak rumah sakit harus lebih bekerja keras lagi di bidang pelayanan ataupun penyediaan alat kesehatan,” ujarnya.

Politikus Golkar itu berharap dengan pencapaian akreditasi paripurna yang telah dimiliki pihak rumah sakit agar dapat diimplementasikan dalam memberikan pelayanan kepada pasien atau masyarakat agar kedepannya bisa lebih baik lagi.

“Sukses terus untuk RSUD Abdul Rivai, mudah-mudahkan semakin melekat di hati masyarakat dan fasilitas nya juga semakin lengkap,” pungkasnya. (dez/adv)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti