TENGGARONG – Wakil Ketua Komisi IX DPR RI, Hetifah Sjaifudian, bersama Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), menggelar Gerakan Sadar Wisata melalui Media Sosial pada Sabtu (15/4/2023) di Pendopo Wakil Bupati Kukar.
Kepala Bidang Pembinaan Industri dan Wisata, Dinas Pariwisata Kutai Kartanegara (Dispar Kukar), Heri Rusnady, menyambut baik agenda yang dilakukan oleh legislator perwakilan Kaltim ini. Terlebih lagi, kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) ini melibatkan influencer, pegiat media sosial, dan media pemberitaan. “Ini sangat membantu untuk mempromosikan wisata di Kukar,” ungkap Heri pada Sabtu (15/4/2023).
Heri menambahkan bahwa potensi pariwisata di Kukar sangatlah besar karena terdapat 52 kelompok sadar wisata (Pokdarwis) yang terdaftar di Dispar Kukar. Namun, belum semuanya aktif dalam mengelola potensi wisata di daerah masing-masing.
Misalnya di Kecamatan Marangkayu, yang memiliki potensi pariwisata yang dapat dikembangkan, tetapi belum terbentuk Pokdarwis-nya. Oleh karena itu, mereka terus didorong untuk membentuk Pokdarwis agar dapat mengelola desa wisata.
“Harapan kami dengan kegiatan ini adalah untuk membantu mempromosikan, termasuk memberikan kesadaran kepada masyarakat yang mengelola potensi wisata di desa atau lingkungannya,” tutup Heri. (adv/afi)