spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Antisipasi Lonjakan Penumpang Mudik, Damri Berau Butuh Armada Tambahan

TANJUNG REDEB – Menjelang mudik Lebaran Idulfitri 2023, Dinas Perhubungan (Dishub) Kaltim merencanakan penambahan armada bus Damri.

Koordinator Dishub Kaltim, Sofyan, menjelaskan bahwa penambahan armada tersebut bertujuan untuk mengatasi lonjakan penumpang yang mudik ke kampung halaman.

“Biasanya jumlah penumpang meningkat pada minggu kedua puasa hingga cuti bersama dimulai. Tetapi jika ada lonjakan yang lebih cepat, kami akan mengajukan penambahan bus lebih awal,” ungkapnya pada Kamis (6/4/2023).

Dia menjelaskan bahwa saat ini Damri Berau melayani tiga rute, yaitu Tanjung Redeb-Tanjung Batu, Tanjung Redeb-Tanjung Selor, dan Berau-Samarinda.

“Masing-masing rute menggunakan satu bus. Jika ada lonjakan penumpang, kami akan menambah satu armada lagi untuk setiap rute,” jelasnya.

Jadwal keberangkatan dari Tanjung Redeb menuju Tanjung Batu dan Tanjung Selor adalah satu kali sehari. Sementara, Berau-Samarinda memiliki empat keberangkatan dalam seminggu, yaitu pada hari Senin, Rabu, Jumat, dan Minggu.

Kapasitas penumpang Bus Damri berbeda untuk setiap rute. Untuk rute Berau-Samarinda, bus memiliki 42 kursi, sementara untuk rute Tanjung Redeb-Tanjung Selor memiliki 19 kursi dan Tanjung Redeb-Tanjung Batu memiliki 22 kursi.

“Untuk mengantisipasi ke depan, kami hanya akan menambah jumlah armada. Sementara untuk tenaga kerja, saat ini sudah cukup,” tambahnya.

Masyarakat yang hendak mudik dengan bus Damri dapat membeli tiket di loket yang berada di Terminal Damri atau Mako Brimob Jalan Marsma Iswahyudi I, Kelurahan Rinding.

“Sebaiknya membeli tiket jauh-jauh hari, bukan pada hari keberangkatan. Ada kemungkinan tiket habis jika membeli dadakan,” tutup Sofyan. (dez)

16.4k Pengikut
Mengikuti