spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Biaya Haji Naik, Ini Kata Rusman Yaqub

SAMARINDA – Kementerian Agama Republik Indonesia berencana menaikkan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (BPIH) yang diusulkan menjadi Rp98.893.909,11 pada tahun 2023 ini.

Rencana tersebut mendapat perhatian dari Anggota Komisi IV DPRD Kaltim, Rusman Yaqub.

Ia mengatakan bahwa kenaikan biaya itu akan membebani masyarakat yang akan melakukan perjalanan haji. Mengingat kebijakan tersebut ada di tangan pemerintah pusat, ia mendorong Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) untuk mengintervensi Pemerintah Pusat dalam upaya mengakomodir kepentingan masyarakat.

“Kami meminta kepada Kementerian Agama (Kemenag) bersama DPR RI untuk berjuang keras supaya kenaikannya tidak terlalu signifikan,” ucapnya.

Selain wacana kenaikan, Ketua Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD Kaltim tersebut, berharap agar tiap tahun selalu ada perbaikan layanan terlebih mengenai daftar tunggu calon jemaah haji.

Musabab hingga saat ini masih banyak calon jemaah yang semestinya diberangkatkan namun justru masih dalam daftar tunggu atau berada dalam antrean yang panjang.

“Saat ini masih banyak waiting list (daftar tunggu) masyarakat yang usianya sudah harus diberangkatkan namun masih berada di antrean, kita harapkan kedepannya supaya selalu ada perbaikan,” tegasnya.

Untuk diketahui, Kementerian Agama, akan melakukan negosiasi dengan pemerintah Arab Saudi sebagai upaya menurunkan biaya haji. Sehingga biaya yang rencanakan akan ditetapkan, masih fleksibel untuk berubah.(eky/adv/DPRDKatlim)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti