TENGGARONG – Kontingen Kutai Kartanegara (Kukar) berhasil meraih predikat juara umum di cabang olahraga (cabor) Kabaddi, untuk nomor beach pada Pekan Olahraga Provinsi Kalimantan Timur (Porprov Kaltim) VII, di Berau, Kamis (24/11/2022). Pertandingan berlangsung selama 3 hari, sejak Selasa (22/11/2022) di Pantai Pulau Derawan.
Ketua Pengurus Cabang Federasi Olahraga Kabaddi Seluruh Indonesia (FOKSI) Kukar, M Wahyudi menyebutkan, Kabaddi nomor beach berhasil meraih 2 emas, 1 perak dan 3 perunggu. Medali emas berhasil disumbangkan oleh kelas Best 4 Putra, Best 5 Putra.
Untuk medali perak disumbangkan kelas Best 3 Putra. Sementara 3 perunggu diraih oleh kelas Best 3 Putri, Best 4 Putri, Best 5 Putri. Keberhasilan ini, membuat Kukar berada di posisi pertama di atas Kontingen Kabaddi Berau. Namun Kontingen Kukar berpotensi bertambah, karena akan dilanjut dengan Kabaddi nomor indoor.
“InsyaAllah pintu juara umum dipegang Kabaddi Kukar bisa tercapai,” ungkap Wahyudi, Kamis (24/11/2022).
Disebutkan, FOKSI Kukar menurunkan sebanyak 28 atlet, di mana masing-masing 14 atlet putra dan 14 atlet putri, yang bersaing dengan atlet Kutim, Samarinda, Bontang dan tuan rumah, Berau.
Kini, Kabaddi Kukar akan kembali melakoni nomor Kabaddi Indoor, di lapangan futsal PJA Sport Berau. Dengan menurunkan 8 kelas, yakni 4 kelas putra dan 4 kelas putri. “Kita akan lanjut (nomor) indoor dan berharap peluang besar yang diperoleh Kabaddi Kukar, semoga merebut juara umum semua nomor,” tutup Wahyudi. (afi)