spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Dua Kelurahan di Bontang Sudah Raih Penghargaan Proklim

BONTANG – Dari 15 kelurahan yang ada di Bontang, dua di antaranya sudah mendapatkan penghargaan Program Kampung Iklim (Proklim) dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) RI. Keduanya yakni Kelurahan Bontang Lestari dan Guntung.

Bontang Lestari lebih dahulu meraih penghargaan tersebut di 2018 silam dengan kategori sertifikat utama. Lalu di 2022 ini, Guntung belum lama ini juga meraih meraih penghargaan dengan kategori tropi utama. “Ke depan dua kelurahan lagi akan kami siapkan untuk ikut, yaitu Kelurahan Loktuan dan Telihan,” ucap Ervina, saat dikonfirmasi belum lama ini.

Prokilm, terang Ervina, merupakan program yang berkaitan dengan adaptasi dan mitigasi di suatu wilayah terhadap perubahan iklim secara berkelanjutan. Program ini juga melibatkan perusahaan sebagai Pembina. Seperti misalnya di Kelurahan Bontang Lestari, dibina oleh PT Pama Persada. Lalu Guntung dibina oleh PT Kaltim Methanol Industri (KMI). Nantinya, Kelurahan telihan bakal dibina leh PT PLN, dan Loktuan akan dibina oleh PT Pupuk Kaltim.

Penghargaan kepada Kelurahan Guntung lalu diterima langsung oleh Wali Kota Bontang, Basri Rase. Dalam kesempatan itu dirinya menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah terlibat dalam menyukseskan program ini. Basri berharap, program ini dapat diikuti oleh kelurahan lain.

“Proklim bertujuan menumbuhkan ekonomi hijau dan sirkulasi ekonomi berbasis kesadaran perubahan iklim, guna mencapai pelayanan jasa ekosistem di lokasi proklim mitigasi, adaptasi, dan kegiatan kelompok masyarakat,” tandasnya. (adv)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti