TENGGARONG – Kepala Dinas Pariwisata Kutai Kartanegara (Dispar Kukar) Slamet Hadiraharjo, memastikan gelaran KukarLand Festival 2022 ditunda. Panggung hiburan tingkat nasional yang awalnya berlangsung pada 15-16 November 2022, terpaksa dibatalkan akibat meningkatnya kasus Covid-19 di Kukar.
Sebelumnya, Dispar bersama BPBD, Satpol PP, Polres Kukar, Asisten I Setkab Kukar, Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Kukar dan panitia pelaksana (Panpel) mengadakan rapat. Melihat kondisi kasus Corona yang terus meningkat, hingga membuat Kukar kembali memasuki zona merah penyebaran Covid-19 di Kaltim.
Belum lagi kekhawatiran melonjaknya penonton yang datang karena gelaran KukarLand Festival 2022 tanpa dipungut biaya alias gratis.
“Kemarin ada pertimbangan perbandingan rasio dan jumlah pengunjung dan keamanan itu kurang sebanding, jadi dikhawatirkan terjadi chaos salah satunya itu,” ungkap Slamet belum lama ini.
Melihat antusiasme masyarakat yang ingin menonton begitu besar, Slamet memperkirakan festival yang berlangsung 2 hari ini, paling tidak akan dihadiri 10.000 penonton asal Kukar atau daerah lain.
Slamet belum bisa memastikan sampai kapan acara ini ditunda. Termasuk apakah tetap bisa berlangsung dalam tahun ini atau tidak. Meski dalam rapat diputuskan untuk menunggu arahan dari Bupati dan Kapolres. Namun melihat situasi diakhir tahun, pasti akan terbentur dengan masalah administrasi. “Bisa jadi awal tahun (2023),” lanjutnya.
“Kami dari Dispar Kukar sebagai pengempu kegiatan ini memohon maaf kegiatan ini batal dilaksanakan dan juga ada permintaan maaf dari panpel. Semoga dalam waktu lain bisa ditampilkan lagi,” tutup Slamet. (adv/afi)