spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Kasus Covid-19 Naik, Dinkes Kukar Minta Masyarakat Tidak Abai Prokes 

TENGGARONG – Dinas Kesehatan Kutai Kartanegara (Dinkes Kukar) kembali mengingatkan masyarakat untuk tetap menegakkan protokol kesehatan (prokes) Covid-19. Prokes tetap dijalankan sebab penambahan kasus di Kukar kembali naik signifikan. Dalam tiga hari terakhir, yakni sejak tanggal 25-27 Oktober sudah terjadi penambahan 63 kasus.

Sekretaris Dinkes Kukar, dr Sugiyarti mengatakan, tren kenaikan kasus Covid-19, tidak hanya terjadi di Kukar atau Kaltim, tapi juga terjadi di kota/provinsi lain di Indonesia.

“Mengikuti perkembangan luar daerah ada kenaikan (kasus positif) juga,” ujar Sugiyarti.

Namun ia memastikan, jumlah kasus tersebut masih tergolong terkendali. Meskipun masyarakat tidak bisa menganggap remeh hal tersebut. Disebutkan pula, belum ada kebijakan ekstrem yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kukar, sesuai prosedur penanganan Covid-19.

Sugiyarti mengingatkan, masyarakat Kukar tetap patuh menjalankan prokes lantaran kasus Covid-19 di Indonesia secara luas sedang naik-turun,!sehingga perlu kewaspadaan dari masyarakat sendiri.

“Kewaspadaan harus ditingkatkan, karena pandemi belum dicabut oleh presiden,” tutupnya. (adv/afi)

BACA JUGA :  Jalin MoU dengan 13 Perguruan Tinggi, Pemkab Kukar Wujudkan 1.000 Guru Sarjana
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti