spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ardiansyah Sampaikan Hikmah Maulid Nabi di Teluk Pandan

TELUK PANDAN – Secara bergantian, Bupati Kutai Timur (Kutim) Ardiansyah Sulaiman memenuhi undangan masyarakat untuk menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad Shalallaahu Alaihi Wassalam (SAW), Minggu (16/10/2022). Kini giliran acara maulid di area Wisata Bukit Hijau Kandolo Kecamatan Teluk Pandan garapan Yayasan Masjid Jabal Rahmah yang dihadirinya.

Kehadiran bupati untuk menyampaikan tausiyah kepada jamaah yang hadir. Bupati Ardiansyah Sulaiman mengatakan, maulid adalah hari kelahiran tetapi maulud adalah Nabi Muhammad SAW yang dilahirkan. Maka dari itu kewajiban sebagai umatnya setiap saat berinteraksi dengan Nabi Muhammad. Dengan cara selalu bersalawat, yang sering diucapkan saat salat.

“Bersalawatlah engkau, Allah SWT memerintahkan umat Islam atau orang-orang yang beriman untuk bersalawat. Maka hukumnya bersalawat hukumnya wajib,” tegas Ardiansyah.

Ardiansyah lantas mengingatkan kehidupan rasulullah jangan sampai lepas dari kehidupan rumah tangga. Apalagi suri tauladan rasulullah sampai hilang di dalam rumah tangga. Karena nabi merupakan sosok yang sempurna menjadi kepala rumah tangga dan menjadi suami yang tak pernah menyakiti hati istri-istrinya.

“Mari amalkan kasih sayang pada sesama keluarga dan tetangga sesuai anjuran Nabi Muhammad SAW,” katanya.

Terakhir, ia menerangkan banyak pribadi rasulullah yang bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Sehingga tak ada kata terlambat untuk menjadikan pribadi rasulullah di dalam rumah tangga, bertetangga, bernegara dan semuanya.

“Mudah-mudahan peringatan maulid ini, bisa memberikan lebih banyak makna kasih sayang untuk kehidupan. Karena rasulullah adalah Rahmatan lil ‘Alamin,” urainya.
Kegiatan dirangkai penyerahan hadiah festival kasidah/rebana, lomba pidato dan lomba azan. Juga peresmian Masjid Rahmah dan Wisata Bukit Hijau Kandolo dengan penandatanganan prasasti. Tampak hadir Wakil Ketua DPRD Arfan, Ketua TP PKK Siti Robiah, Kadispar Nurullah, Plt Camat Teluk Pandan Anwar, tokoh masyarakat, tokoh agama, masyarakat sekitar, perwakilan stakeholder dan undangan lainnya.

Sebelumnya, Ketua Panitia Syafaruddin Wahid menyampaikan pekan maulid ini digelar dengan berbagai kegiatan di antaranya festival kasidah/rebana, lomba pidato dan lomba azan. Lomba-lomba tersebut diikuti puluhan peserta dari perwakilan kecamatan se-Kutim.

“Allhamdulillah semua kegiatan berjalan lancar dan sukses, semoga kita mendapatkan syafaat Nabi Muhammad SAW,” ujarnya yang juga pemilik Wisata Bukit Hijau Kandolo. (Rls/Rkt1)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti