spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Lurah Guntung Dukung Pembangunan Rumah Singgah Kesultanan Kutai

BONTANG – Rencana pembangunan rumah singgah untuk Kesultanan Kutai Kartanegara di Kelurahan Guntung, Bontang Utara mendapat dukungan dari berbagai pihak. Salah satunya dari Lurah Guntung, Ida Idris.

Dirinya berharap, dengan adanya rumah singgah Kesultanan Kutai ini dapat melestarikan budaya lokal, serta menjadi destinasi wisata baru yang nantinya ramai dikunjungi oleh para wisatawan dari berbagai wilayah.

“Harapannya, ekonomi masyarakat sekitar juga dapat meningkat,” ujarnya, Senin (19/10/2020) malam.

Diketahui, dalam waktu dekat rumah singgah Kesultanan Kutai akan dibangun melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) Himpunan Bank Negara (Himbara). Himpunan 4 bank milik BUMN tersebut akan mengucurkan anggaran sebesar Rp 1 miliar.

Rinciannya, Rp 500 juta untuk pembangunan rumah singgah itu sendiri, dan Rp 500 juta untuk sarana penunjang lain.

Selain itu, Pupuk Kaltim juga akan berkontribusi dengan pembuatan sarana pendukung lain berupa sarana bersepeda dan pembangunan gapura selamat datang.

Di dalam rumah singgah akan dipajang berbagai pakaian adat dan ornamen tradisional lain. (bms/adv)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti