spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

TP PKK Kaltim Gelar Pasar Murah dan Bagikan Sembako Bagi Warga Tidak Mampu

SAMARINDA– Tim Penggerak PKK Kaltim menggelar pasar murah di halama kantor Kecamatan Samarinda Ulu, (13/4/2022). TP PKK Kaltim juga membagikan 100 paket sembako bagi warga kurang mampu di Kecamatan Samarinda Ulu.

Wakil Ketua TP PKK Kaltim Erni Makmur Hadi Mulyadi menerangkan, acara tersebut merupakan gagasan TP PKK Kaltim yang rutin digelar setiap tahun. Untuk Samarinda, telah diberikan bantuan untuk warga tidak mampu di Kecamatan Sambutan, Palaran, Loa Janan, dan tahun 2022 ini Kecamatan Samarinda Ulu.

“Artinya bergilir, kami berharap semua kecamatan di Samarinda semuanya dapat giliran. Setiap tahun diberikan untuk 100 orang. Semoga tahun depan lebih banyak lagi,” terangnya.

Ia mengatakan, bantuan merupakan hasil kerja sama TP PKK dengan Diseprindakop-UKM Kaltim yang mendistribuskan sembako, dan juga Kecamatan Samarinda Ulu yang menginventarisasi warga yang kurang mampu.

Terkait pasar murah yang digelar di depan halaman Kantor Kecamatan Samarinda, ia menerangkan hal tersebut merupakan upaya untuk mengurangi beban masyarakat akibat kenaikan beberapa bahan pokok saat Ramadan ini.

“Sebagimana kita ketahui lagi marak harga-harga (naik) salah satunya minyak goreng, kami berharap mengurangi beban di masyarakat,” tandasnya.

Camat Samarinda Ulu Muhammad Fahmi menerangkan, data warga miskin dihimpun dari tiap keluruhan di Samarinda Ulu. Ketua RT, ucapnya, memiliki peran penting dalam memastikan warga kurang mampu yang akan diberikan bantuan, sehingga tepat sasaran.

“Tidak semua, tapi bergiliran. Khususnya warga yang belum pernah mendapat bantuan itu yang diprioritaskan. Ini upaya kami untuk membantu warga kurang mampu, ini kami ajukan tidak hanya ke OPD atau PKK saja tapi pengusaha yang ada di Samarinda Ulu,” pungkasnya.(eky/adv)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti