spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Hasil Cleaning Data, Tambah 27 Meninggal, Paling Banyak Balikpapan, Ada 23 Kasus Meninggal

SAMARINDA – Dinas Kesehatan Kaltim melaporkan adanyaa penambahan kasus terkonfirmasi positif covid 19 yang meninggal cukup signifikan. Sebanyak 27 orang dilaporkan meninggal per 3 September 2020. Tambahan kasus yang meninggal ini merupakan hasil cleaning data dengan Dinas Kesehatan Balikpapan dan Dinas Kesehatan Samarinda dari Agustus sampai September.

Dari 27 kasus meninggal ini, 23 kasus di antaranya berasal dari Balikpapan. Sedangkan 4 Kasus lainnya asal Samarinda. “Seluruh kasus meninggal ini dilaksanakan pemakaman secara protocol covid-19,” kata Juru Bicara Percepatan Penanganan Covid-19 Kaltim H Andi Muhammad Ishak dalam jumpa pers melalui virtual zoom cloud di Samarinda, Kamis (3/9/2020) sore.

Sementara penambahan terkonfirmasi kasus dengan hasil positif covid-19 per 3 September 2020 sebanyak 4.536 kasus atau ada penambahan 159 kasus. Sembuh 2.553 kasus dan meninggal sebanyak 192 kasus.

Tren kasus covid yang masih tinggi ini, Ia pun kembali mengingatkan agar masyarakat melakukan pencegahan secara maksimal. Artinya, pencegahan ini tidak bisa dilakukan pemerintah saja, tetapi harus dilakukan seluruh masyarakat. Karena, penularan Covid-19 tidak hanya terjadi pada orang yang sakit berat, tetapi mereka yang sehat juga berpotensi.

“Potensi ini bisa terjadi apabila yang sehat mengabaikan protokol kesehatan. Tidak menggunakan masker secara benar dan sering berkumpul,” kata Andi Ishak.

Pencegahan perlu kesadaran masyarakat. Jangan merasa kuat terhadap kondisi kesehatan diri sendiri. Sebab, virus ini lebih cepat penularannya, bahkan bisa menyebabkan kematian. (red)

 

Jangan Lewatkan Berita Terkini dari MediaKaltim.com dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami:

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti