spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ketua Kwarda Kaltim Minta Admin Kepramukaan Paham Etika Bermedia Sosial

TENGGARONG – Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka (Kwarda) Kaltim HM Hatta Zainal Abidin mengapresiasi atas pelaksanaan Pelatihan Keprotokolan dan Etika dalam Bersosial Media yang dilaksanakan bidang urusan Komunikasi dan Informatika Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Kutai Kartanegara. Kegiatan ini katanya, sangat bermanfaat bagi semua kader pramuka.

“Kegiatan ini tentu sangat bermanfaat bagi semua kader pramuka, baik itu menyangkut pelatihan keprotokolan maupun etika dalam bersosial media,” katanya saat membuka Pelatihan Pengembangan Kapasitas Bidang Urusan Komunikasi dan Informatika tentang Keprotokolan dan Etika dalam Bersosial Media, di ruang serbaguna Kantor Bupati, Sabtu ( 13/11/21).

Menurut Zainal, perkembangan teknologi saat ini tidak dapat dibendung lagi, untuk itu para admin di kepramukaan mau tidak mau harus memiliki pengetahuan terkait etika bermedia sosial, termasuk etika dalam berkomunikasi, sehingga tidak salah dalam mengggunakan medsos.

“Ya, mau tidak mau perkembangan teknologi saat ini sangat pesat. Artinya sebagai admin (staf administrasi, Red.) medsos di kepramukaan harus mengatahui bagaimana cara mengupload berita, foto serta etika dalam berkomunikasi yang baik,” ujarnya.

Ditambahkan Zainal, pembangunan karakter di kepramukaan harus terus dikembangkan, sehingga tidak terganggu dengan hal-hal yang negatif.  “Tekuni, sukai dan praktekkan ilmu itu akan berkembang ketika dapat memberikan manfaat bagi semua orang lain. Yakinlah pengetahuan ini akan sangat bermanfaat, terutama bagi para kader pramuka, khususnya di Kukar yang langsung berbaur dengan sosial kemasyarakatan,” semangatnya.

Sementara itu, Wakil Kwartir Cabang Gerakan Pramuka (Kwarcab) Kutai Kartanegara (Kukar) Bidang Komunikasi dan Informatika, Ismed mengatakan, kegiatan tersebut merupakan program kerja Kwartir Cabang Bidang Komunikasi dan Informatika.

“Saya berharap melalui pelatihan program kerja Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kutai Kartanegara ini bisa memberikan dampak positif dalam pengembangan kapasitas dan potensi bagi adik-adik dan kakak-kakak pramuka, memberikan informasi yang benar dan bermanfaat bagi masyarakat sesuai etika bersosial media yang dipelajari,” katanya.

Pelatihan tersebut diikuti 40 orang peserta terdiri dari 20 peserta dengan bidang keprotokolan dan 20 orang lainnya bidang etika dalam bermedia sosial. (hms/adv)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti