spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Tes SKD CPNS-PPPK Non Guru Mulai 29 September hingga 6 Oktober 2021, Peserta Wajib Antigen atau PCR

BONTANG – Jadwal beserta lokasi pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) bagi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) non guru, resmi dirilis Pemkot Bontang, Selasa (7/9/2021). Informasi tersebut termuat dalam surat pengumuman Wali Kota Bontang No:810/181/BKPSDM.02.

Dalam surat yang ditandatangani Wali Kota Basri Rase itu, jadwal seleksi SKD bagi CPNS diselenggarakan mulai 29 September-6 Oktober 2021. Adapun seleksi SKD untuk PPPK non guru, diselenggarakan pada 6 Oktober 2021. “Pelaksanaan seleksi dengan menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT) yang diselenggarakan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN) sesuai jadwal yang telah ditentukan,” kata Basri Rase dalam pengumuman tertulis tersebut.

Adapun pelaksanaan SKD, hanya dipusatkan di satu lokasi yaitu di Ruang Auditorium Graha Taman Praja Blok IV Lantai III, Jalan Moh Roem, Kelurahan Bontang Lestari. Pelaksanaan seleksi, kata dia, juga diharuskan menerapkan protokol kesehatan (prokes) secara ketat. Di antaranya, peserta melakukan tes swab PCR maksimal 2×24 jam saat H-2 seleksi, atau rapid test antigen kurun waktu maksimal 1×24 jam pada H-1, dengan hasil negatif atau non-reaktif. Ketentuan lainnnya, peserta diwajibkan memakai masker dobel, menjaga jarak minimal satu meter, dan mencuci tangan dengan sabun atau hand sanitizer.

Peserta tes, juga diwajibkan membawa kartu peserta ujian, KTP elektronik, surat keterangan hasil swab tes atau rapid test yang dapat diakses melalui website pedulilindungi.id, serta deklarasi sehat yang telah dicetak dan ditandatangani. “Jika tidak membawa kelengkapan poin di atas dan khusus pada hasil swab tes jika tidak lolos verifikasi, maka peserta dianggap mengundurkan diri dan dinyatakan gugur,” terangnya.

Ketentuan pakaian juga diatur bagi peserta tes SKD. Untuk pria, memakai kemeja putih polos lengan panjang, celana hitam polos yang ukurannya pas dengan pinggang, tidak memakai ikat pinggang, dan memakai sepatu hitam. Sedangkan untuk peserta wanita, memakai kemeja putih polos lengan panjang, celana atau rok berwarna hitam polos yang ukurannya pas dengan pinggang, tidak memakai ikat pinggang, menggunakan jilbab hitam tanpa aksesoris, serta memakai sepatu hitam. (bms/adv)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti