spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Setelah Dicari 24 Jam, Faisal Ditemukan Sudah Meninggal Dunia

SAMARINDA – Tim gabungan SAR akhirnya menemukan Faisal, bocah 13 tahun yang dilaporkan terjatuh dari Jembatan Revolusi ke anak Sungai Karang Mumus. Menurut Kasi Operasi dan Siaga Basarnas Kelas A Balikpapan Octavianto, Faisal ditemukan sudah dalam kondisi meninggal dunia, sekitar 120 meter dari tempat pertama dilaporkan tenggelam.

“Titik penemuan ke arah hilir LKP (last known position/posisi terakhir hilang, Red.),” kata Octavianto dalam keterangan resminya Jumat (3/9/2021). Octavianto menambahkan, setelah dievakuasi ke darat, atas permintaan pihak keluarga, jenasah korban lantas dibawa ke rumah duka dengan ambulans.

Faisal dilaporkan tenggelam setelah terjatuh dari atas Jembatan Revolusi pada Kamis (2/9/2021). Diduga kerena tak bisa berenang, korban kemudian hanyut terbawa aliran sungai yang saat kejadian arusnya cukup deras.

Setelah mencari lebih dari 24 jam, tubuh Faisal akhirnya ditemukan tim SAR gabungan yang berasal dari Polsek Sungai Kunjang, Polsek Pelabuhan, Inafis Polresta Samarinda, Disdamkar Samarinda, Koramil, personel kelurahan Lok Bahu, relawan gabungan Samarinda berikut Satpol PP. (jai)

 

Lihat postingan ini di Instagram

 

Sebuah kiriman dibagikan oleh MEDIA KALTIM (@media_kaltim)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
16.4k Pengikut
Mengikuti