SAMARINDA – Astra Motor Kaltim 2 siap menggebrak pasar otomotif Samarinda dengan menghadirkan dua motor listrik terbaru dari Honda: Honda ICON e: dan Honda CUV e:. Setelah sukses diperkenalkan oleh PT Astra Honda Motor (AHM) pada Oktober 2024 lalu, kini masyarakat Samarinda berkesempatan merasakan langsung kecanggihan motor listrik ini melalui acara Regional Public Launching (RPL) yang akan digelar 15-16 Maret 2025 di halaman parkir Mall Samarinda Square.
Darma Wijaya, Region Head Astra Motor Kaltim 2, menyampaikan kehadiran kedua motor listrik ini merupakan wujud komitmen PT AHM dan Astra Motor Kaltim 2 dalam memperluas pilihan kendaraan ramah lingkungan bagi masyarakat Indonesia, khususnya di wilayah Samarinda.
“Honda ICON e: dan Honda CUV e: hadir melengkapi motor listrik Honda sebelumnya, yaitu Honda EM1 e:, sebagai wujud komitmen kami dalam mewujudkan kendaraan yang ramah lingkungan, terlebih di wilayah Samarinda dan sekitarnya,” ungkap Darma.
RPL ini tidak hanya menjadi ajang perkenalan, tetapi juga kesempatan emas bagi masyarakat untuk memiliki motor listrik Honda impian dengan berbagai promo menarik.
Untuk pembelian langsung di lokasi, Honda ICON e: dapat dimiliki dengan DP mulai dari dua jutaan dan diskon hingga tiga jutaan.
Sementara itu, Honda CUV e: ditawarkan dengan DP mulai dari tiga jutaan dan diskon fantastis hingga sebelas jutaan.
Selain promo menarik, pengunjung juga akan dimanjakan dengan berbagai hiburan menarik seperti pameran produk, games, dan kompetisi seru seperti Islamic Fashion Icon, Grebeg Sahur Competition, dan Sing in Ramadan.
Rangkaian acara ini akan berlangsung di halaman parkir Mall Samarinda Square, menjanjikan akhir pekan yang meriah dan tak terlupakan.
Honda ICON e: dan Honda CUV e: dirancang untuk memenuhi berbagai kebutuhan pengguna.
Honda ICON e: hadir sebagai motor listrik yang lincah dan praktis untuk mobilitas perkotaan, dengan kemampuan pengisian daya langsung.
Sementara itu, Honda CUV e: hadir dengan desain yang tangguh dan fungsional, dilengkapi dengan sistem baterai yang dapat ditukar (swappable battery) dan kapasitas baterai yang besar, ideal untuk mendukung aktivitas sehari-hari.
Kedua model ini melengkapi jajaran motor listrik Honda yang telah hadir sebelumnya, yaitu Honda EM1 e: dan EM1 e: Plus, memberikan fleksibilitas dan solusi lengkap bagi konsumen dalam memilih metode pengisian daya yang sesuai dengan kebutuhan mereka.
Honda ICON e: hadir dengan lima pilihan warna yang menarik, yaitu Iconic Mint, Iconic Orange, Iconic Red, Iconic White, dan Iconic Matte Black.
Sedangkan Honda CUV e: tersedia dalam tiga pilihan warna, yaitu Stellar Matte White, Stellar Matte Silver, dan Stellar Matte Black.
Untuk varian Honda CUV e: RoadSync Duo, ditawarkan pilihan warna Quantum Matte White, Quantum Matte Silver, dan Quantum Matte Black.
Dengan kehadiran Honda ICON e: dan Honda CUV e:, Astra Motor Kaltim 2 berharap dapat memberikan kontribusi positif dalam menciptakan lingkungan yang lebih bersih dan sehat, serta memberikan pengalaman berkendara yang menyenangkan bagi masyarakat Samarinda dan sekitarnya.
Penulis: Dimas
Editor: Nicha R